JAKARTA, - PT Pertamina Patra Niaga membuka peluang bagi para pelaku usaha untuk membuka bisnis dalam jaringan SPBU Pertamina melalui platform digital Brightspace (https://brightspace.pertamina.com).Platform ini diperkenalkan dalam gelaran Bright Connect 2025 yang menjadi ajang temu bisnis bagi tenant, brand partner, pelaku industri, dan calon mitra strategis dalam ekosistem non-fuel retail (NFR).Melalui Brightspace maka pelaku usaha dapat menelusuri peluang bisnis, menilai potensi lokasi, dan mempercepat proses kemitraan.Direktur Pemasaran Regional Pertamina Patra Niaga, Eko Ricky Susanto mengatakan, SPBU Pertamina kini berkembang menjadi growth hub yang relevan dengan kebutuhan konsumen serta membuka ruang pertumbuhan bagi pelaku usaha.Baca juga: Kilang Pertamina Kembangkan Energi Rendah Karbon Lewat Biofuel dan Green RefineryMenurutnya, kehadiran Brightspace melengkapi langkah tersebut dengan menyediakan akses lebih luas bagi brand untuk masuk di jaringan SPBU yang dimiliki Pertamina."SPBU bukan lagi sekadar fuel stop, SPBU kini adalah growth hub, titik di mana pelanggan, brand, dan inovasi bertemu," ujar Eko dalam keterangannya, Kamis .Ia menuturkan, keberhasilan ekosistem NFR hanya dapat tercapai melalui kolaborasi yang kuat antara Pertamina dan para tenant, yang mencakup berbagai kategori bisnis yakni mulai dari F&B, ritel, layanan mobilitas, laundry, hingga EV charging.Dengan keterhubungan layanan lintas kategori bisnis dan inovasi, SPBU menjadi rumah bersama bagi bisnis untuk berkembang berdampingan."Kami ingin memastikan bahwa SPBU menjadi destinasi yang memberikan pengalaman baru bagi pelanggan, sekaligus menjadi ruang tumbuh bagi para pelaku usaha. Inilah babak baru perjalanan kita, menjadikan SPBU sebagai pusat pertumbuhan ekonomi dan gaya hidup," ucapnya.Sementara itu, sebagai salah satu tenant yang sudah bermitra selama satu dekade dengan SPBU Pertamina, Kebab Turki Baba Rafi menilai kolaborasi ini sebagai bagian penting dalam menjaga keberlanjutan operasional mereka, terutama pada masa-masa penuh tantangan.CEO Baba Rafi Enterprise, Hendy Setiono mengatakan outlet-outlet yang berada di SPBU menjadi penopang saat pandemi karena model operasionalnya yang fleksibel dan lokasinya yang strategis."Salah satu yang membantu kami adalah unit-unit outlet yang berada di SPBU Pertamina karena outlet kami beroperasi secara outdoor sehingga memungkinkan online delivery dan itu membantu sekali traffic dari transaksi penjualan kami," ungkap dia.Baca juga: Kontribusi di Atas Rp 300 T ke Negara Tiap Tahun, Pertamina: Terbesar Dibandingkan dengan BUMN LainIa pun menilai dengan adanya platform Brightspace dan gelaran Bright Connect 2025, maka memperkaya wadah yang memudahkan brand untuk mengembangkan bisnis di jaringan SPBU Pertamina."Adanya solusi Bright Connect ini akan mempermudah kami dalam melakukan ekspansi outlet di jaringan SPBU Pertamina ke depan," kata Hendy.
(prf/ega)
Ada Brightspace, Pelaku Usaha Lebih Mudah Buka Bisnis di Jaringan SPBU Pertamina
2026-01-12 06:40:44
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 07:24
| 2026-01-12 07:20
| 2026-01-12 05:53
| 2026-01-12 05:31
| 2026-01-12 04:39










































