Cara Bikin KIP Kuliah untuk Daftar SNBP 2026, Bisa Kuliah Gratis

2026-01-11 15:11:54
Cara Bikin KIP Kuliah untuk Daftar SNBP 2026, Bisa Kuliah Gratis
- Siswa kelas 12 SMA/SMK sederajat yang berasal dari keluarga kurang mampu, perlu tahu cara bikin KIP Kuliah (Kartu Indonesia Pintar Kuliah).Kenapa perlu tahu cara bikin KIP Kuliah? Dengan mendaftar KIP Kuliah dan lolos jadi mahasiswa penerima KIP Kuliah, kamu bisa kuliah gratis dan mendapatkan uang saku tiap bulan.Terlebih bagi siswa kelas 12 SMA/SMK sederajat yang punya kesempatan mendattar SNBP 2026 (Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi), perlu mulai mencari tahu cara bikin KIP Kuliah dan apa saja syarat daftar hingga dokumen yang dibutuhkan.Untuk mendaftar KIP Kuliah, kamu bisa kunjungi situs resmi kip-kuliah.kemdikbud.go.id atau kip-kuliah.kemdikbud.go.id, masukkan NIK, NISN, NPSN, dan email valid untuk membuat akun.Baca juga: Kapan KIP Kuliah 2026 Jalur SNBP-SNBT, dan Jalur Mandiri Dibuka?Kemudian kamu bisa login dengan Nomor Pendaftaran dan Kode Akses yang dikirim ke email untuk melengkapi biodata, data keluarga, ekonomi, dan memilih jalur seleksi. Baik itu SNBP, SNBT (Seleksi Nasional Berdasarkan Tes) hingga jalur mandiri perguruan tinggi negeri atau swasta.Calon mahasiswa juga perlu mengunggah dokumen pendukung. Setelah diterima di PTN (perguruan tinggi negeri).Pihak kampus kemudian akan memverifikasi kelayakan penerima KIP Kuliah dari dokumen yang telah dikumpulkan para calon mahasiswa.Kamu bisa jadi mahasiswa penerima KIP Kuliah jika memenuhi syarat ekonomi dari keluarga miskin/rentan miskin sesuai dengan ketentuan, yang dibuktikan dengan:1. Bukti pendapatan kotor gabungan orangtua/wali paling banyak Rp 4.000.000 setiap bulan atau pendapatan kotor gabungan orangtua/wali dibagi jumlah anggota keluarga paling banyak Rp 750.000;2. Bukti keluarga miskin dalam bentuk Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) yang dikeluarkan dan dilegalisasi oleh pemerintah, minimum tingkat desa/kelurahan untuk menyatakan kondisi suatu keluarga yang termasuk golongan miskin atau tidak mampu.Baca juga: Jadwal Pendaftaran KIP Kuliah buat SNBP, SNBT dan Jalur Mandiri 2026Kriteria calon mahasiswa yang bisa mendaftar KIP Kuliah 2026 adalah sebagai berikut:1. Mahasiswa pemegang atau pemilik Kartu Indonesia Pintar (KIP) Pendidikan Menengah.2. Mahasiswa dari keluarga yang masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).3. Mahasiswa dari keluarga peserta Program Keluarga Harapan (PKH).4. Mahasiswa dari keluarga pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).


(prf/ega)