- Sebuah pesawat kecil jatuh di wilayah Meksiko bagian tengah saat mencoba melakukan pendaratan darurat pada Senin waktu setempat.Insiden tersebut menewaskan seluruh penumpang dan awak pesawat.Pesawat jenis Cessna Citation III itu diketahui lepas landas dari resor Pasifik Acapulco sekitar 30 menit sebelum kecelakaan terjadi, dikutip dari The independent, Selasa .Pesawat dilaporkan jatuh sekitar pukul 12.30 waktu setempat di kawasan San Mateo Atenco, sekitar 30 mil sebelah barat Kota Meksiko.Koordinator Perlindungan Sipil Negara Bagian Meksiko, Adrian Hernandez mengatakan, pesawat jatuh saat berupaya melakukan pendaratan darurat di sebuah lapangan sepak bola.Namun, pesawat justru menabrak sebuah gudang di kawasan industri yang berada di sisi lapangan.“Pesawat mencoba mendarat di lapangan sepak bola, tetapi menghantam atap gudang di dekatnya dan memicu kebakaran besar,” kata Hernandez, dikutip dari Abc7, Selasa.Baca juga: Detik-detik Parasut Penerjun Payung Australia Nyangkut di Ekor Pesawat, Terombang-ambing di 4.000 MeterHernandez mengonfirmasi, pesawat tersebut membawa delapan penumpang dan dua awak.Beberapa jam setelah kejadian, pihak berwenang memastikan seluruhnya tewas, termasuk tiga anak di bawah umur.Menurut laporan media lokal, ketiga anak tersebut masing-masing berusia dua, empat, dan sembilan tahun.Pilot pesawat diketahui bernama Juan Carlos Olivares Casas (61), sedangkan kopilotnya Walding Sánchez Manzano (72).Adapun, usia penumpang lainnya berkisar antara 31 hingga 60 tahun, dan sejumlah korban diduga berasal dari satu keluarga.Sekretaris Keamanan Negara Bagian Meksiko, Cristobal Castaneda mengatakan, gudang yang tertabrak pesawat menyimpan bahan bakar dan tabung gas, sehingga meningkatkan risiko ledakan.“Dua blok di sekitar lokasi kejadian harus dievakuasi karena adanya tangki bahan bakar dan gas di dalam gudang tersebut,” ujarnya.Untungnya, tidak ada pekerja pabrik yang berada di lokasi kejadian pada saat kecelakaan terjadi.
(prf/ega)
Pesawat Jatuh Saat Mendarat Darurat di Meksiko, Tabrak Gudang Bahan Bakar, Seluruh Penumpang Tewas
2026-01-12 06:02:01
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 06:17
| 2026-01-12 06:05
| 2026-01-12 05:34
| 2026-01-12 04:51
| 2026-01-12 04:49










































