Jalur Banjarbaru–Batulicin Lumpuh Total Akibat Longsor, Pengendara Terjebak Sejak Pagi

2026-01-12 19:04:28
Jalur Banjarbaru–Batulicin Lumpuh Total Akibat Longsor, Pengendara Terjebak Sejak Pagi
MARTAPURA, - Jalur alternatif yang menghubungkan Kota Banjarbaru dengan Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, tertutup longsor pada Rabu .Longsor terjadi tak jauh dari tanjakan Gunung Papua, Kecamatan Sungai Pinang, Kabupaten Banjar, dan membuat akses lumpuh total untuk semua jenis kendaraan.Rina, salah satu pengemudi, mengaku sudah terjebak sejak pukul 09.00 pagi menunggu jalur kembali dibuka."Iya, kami di sini ada beberapa mobil yang terjebak," ujarnya.Baca juga: Kisah Haru Pencarian Korban Longsor Sibolga, Ditemukan Setelah Libatkan Orang Pintar dan Anak Diminta Meminta MaafIa menyebut sebenarnya ada jalur lain menuju Banjarbaru, namun waktu tempuhnya bisa mencapai 8 jam."Pilih bertahan aja, semoga cepat bisa terbuka jalannya," harap Rina.Pelaksana tugas (Plt) Dinas PUPR Kalsel, Yasin, mengatakan pihaknya langsung mengirim alat berat untuk membuka akses jalan yang tertutup material longsor."Kami tangani segera. Alat kami di Gunung Papua kami geser ke lokasi longsor untuk pembersihan," ujarnya.Hingga Rabu sore, pengerjaan masih dilakukan. Sambil menunggu jalur terbuka, Yasin mengimbau pengendara memilih rute lain agar tidak terjebak kemacetan panjang."Kami mengimbau kepada pengendara yang akan melintas di jalur tersebut untuk sementara memilih rute lain, dan tetap berhati-hati mengingat kondisi cuaca yang berpotensi memicu bencana susulan," pungkasnya.


(prf/ega)