JEMBER, – Masa libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) mulai terasa.Banyak di antara masyarakat yang hendak berlibur menggunakan kereta api (KA) sebagai angkutan pilihan.PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengimbau agar para penumpang menjaga barang bawaan pribadi selama di stasiun hingga di dalam KA.Baca juga: 2 Sekolah di Bangkalan Terima MBG Saat Libur Sekolah, 80 Persen SantriSelain menjaga barang bawaan adalah tanggung jawab masing-masing, fluktuasi lonjakan penumpang yang terus naik mendekati Nataru membuat banyak hal bisa terjadi.Kepadatan penumpang KA di Kabupaten Jember mulai terasa sejak 18 Desember 2025, khususnya di Stasiun Jember sebagai salah satu stasiun tersibuk di KAI Daerah Operasi (Daop) 9.Stasiun lebih ramai dari biasanya, terlebih ketika jadwal kedatangan dan kenaikan KAI.Humas Balai Teknik Perkeretaapian (BTP) Kelas I Surabaya, Alfaviega Septian Pravangasta, menyebutkan bahwa per 22 Desember 2022, jumlah penumpang yang naik dari Stasiun Jember sebanyak 19.048 penumpang."Penumpang yang turun di Stasiun Jember 16.761 penumpang," kata Alfaviega, Selasa .Baca juga: Libur Akhir Tahun di Bandung, Ini Pilihan Wisata Selain di KotaKenaikan jumlah penumpang, kata dia, tercatat dari 3.467 pada 21 Desember 2025 dan pada 22 Desember 2025 sebanyak 3.798 yang naik dari Stasiun Jember.Sedangkan penumpang yang turun Stasiun Jember pada 21 Desember 2025 sejumlah 3.177 dan naik pada keesokan harinya menjadi 3.240 penumpang.Manager Hukum dan Humas Daop 9 Jember, Cahyo Widiantoro, menerangkan, peningkatan signifikan jumlah penumpang pada tren perjalanan KA dari pekan lalu juga terjadi di seluruh stasiun.Cahyo menyebutkan, pada 18 hingga 23 Desember 2025, sebutnya jumlah penumpang berangkat dari wilayah Daop 9 Jember tercatat mencapai 65.338 penumpang.Sementara itu, dari sisi kedatangan penumpang di wilayah Daop 9 Jember juga mencatat lonjakan yang cukup signifikan mencapai 66.064 penumpang.Menurutnya, terjadi kenaikan rata-rata sebesar 10 persen dari pekan sebelumnya.“Kenaikan jumlah penumpang ini menunjukkan bahwa kereta api masih menjadi pilihan utama masyarakat untuk bepergian pada masa libur Natal dan Tahun Baru," kata Cahyo.Baca juga: Komdigi Luncurkan Mudikpedia, Panduan Digital untuk Libur Natal dan Tahun Baru
(prf/ega)
KAI Daop 9: Jelang Nataru Penumpang KA di Jember Jatim Melonjak
2026-01-12 06:39:13
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 06:28
| 2026-01-12 05:13
| 2026-01-12 04:51
| 2026-01-12 04:17










































