Cak Imin Serahkan ke Kiai Soal Pengganti Ma'ruf Amin di PKB

2026-01-12 04:49:57
Cak Imin Serahkan ke Kiai Soal Pengganti Ma'ruf Amin di PKB
JAKARTA, - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar menyerahkan sepenuhnya kepada para kiai di partainya soal penunjukan pengganti Wakil Presiden ke-13 RI Ma'ruf Amin yang mundur dari jabatan Ketua Dewan Syuro.“Nanti diserahkan ke para kiai saja,” ujar Muhaimin saat dihubungi Kompas.com, Selasa malam.Pria yang akrab disapa Cak Imin itu juga belum berkomentar lebih jauh soal mekanisme yang harus ditempuh untuk menunjuk dan menetapkan Ketua Dewan Syuro PKB terbaru.Dia hanya membenarkan bahwa Ma’ruf sudah menanggalkan jabatan strukturalnya di PKB dengan alasan “uzlah” atau menyendiri dari keramaian manusia dan fokus beribadah.Baca juga: Maruf Amin Mundur dari Jabatan Ketua Dewan Syuro PKB“Soal Kyai Ma’ruf Amin mengundurkan diri, sudah lama. Benar beliau menyampaikan kepada Ketua Umum PKB akan uzlah,” jelas Cak Imin.Dengan demikian, Ma'ruf ke depan akan vakum dari kegiatan struktural di PKB.Namun, Cak Imin memastikan bahwa Ma’ruf tetap akan membantu PKB.“Tidak lagi berkegiatan struktural baik di PKB maupun MUI dan akan tetap membantu PKB,” pungkasnya.Untuk diketahui, Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin terpilih menjadi Ketua Dewan Syuro Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) periode 2024-2029.Baca juga: Maruf Amin Mundur dari Ketua Dewan Pertimbangan MUI Proses itu berlangsung secara aklamasi setelah para kiai sepuh dan nyai PKB berembug.Para kiai itu adalah KH. Ma'ruf Amin, KH. Nurul Huda Jazuli, KH. Said Aqil Sirodj, KH. Munif Zuhri, KH. Subhan Makmun, KH. Imam Jazuli, KH. Marzuki Mustamar, KH. Kafabihi Mahrus, KH. Chaidar Muhaiminan, KH. Ahmad Badawi Basyir.Lalu, Muhaimin Iskandar yang sudah kembali terpilih sebagai ketua umum menanyakan pada Rapat Pleno IV Muktamar VI PKB.“Berdasarkan musyawarah itu, para kiai menyetujui dan mengusulkan Kiai Haji Ma’ruf Amin sebagai Ketua Dewan Syuro,” ujar Muhaimin di Bali Nusa Dua Convention Center, Sabtu .“Sebagai mantaris tunggal, saya menanyakan kepada muktamirin apakah usulan itu bisa disetujui?” tanya Cak Imin pada para peserta muktamar.“Setuju,” jawab serentak ribuan kader.


(prf/ega)