18 Wilayah dengan Kontaminasi Mikroplastik Tertinggi di Indonesia, Jakarta Pusat Nomor 1

2026-01-15 16:30:59
18 Wilayah dengan Kontaminasi Mikroplastik Tertinggi di Indonesia, Jakarta Pusat Nomor 1
- Lembaga Kajian Ekologi dan Konservasi Lahan Basah (Ecoton) merilis hasil penelitian mengenai kontaminasi mikroplastik di udara pada 18 kota/kabupaten di Indonesia.Kajian yang dipublikasikan pada Kamis ini merupakan hasil kerja sama dengan Masyarakat Jurnalis Lingkungan Indonesia (SIEJ). Penelitian dilakukan pada periode Mei-Juli 2025.Menurut Ecoton, jenis mikroplastik yang paling banyak ditemukan di udara adalah serat (fiber) dan fragmen, selain filamen. Temuan polimer di udara juga lebih beragam dibandingkan polimer yang ditemukan dalam sampel air hujan.Baca juga: Pakar UGM Ungkap Penyebab Banjir Sumatera, dari Dosa Ekologis hingga Anomali SiklonDalam air hujan, lima jenis polimer yang paling dominan adalah poliester, nilon, polietilena, polipropilen, dan polibutadien.Sementara itu, pada sampel udara peneliti juga mengidentifikasi keberadaan polimer lain seperti PTFE, epoxy, poliisobutilena (karet sintetis), poliolefin, dan silika.“Keberagaman polimer di udara ini sangat dipengaruhi oleh kebiasaan membakar sampah plastik," ujar Koordinator Sukarelawan Riset Mikroplastik, Sofi Azilan Aini, dikutip dari laman Ecoton ."Sebanyak 57 persen masyarakat masih melakukan pembakaran terbuka, sehingga menyumbang tingginya kadar mikroplastik di udara,” tambahnya.Menurutnya, serat dan fragmen mikroplastik yang beterbangan di udara kemudian terdispersi oleh angin dan berpotensi turun bersama air hujan, memicu fenomena yang dikenal sebagai “hujan mikroplastik”.Lantas, wilayah mana saja yang memiliki temuan mikroplastik tertinggi di Indonesia?Baca juga: Mikroplastik Berbahaya Bagi Tubuh, Ini Cara Mudah Kurangi Kandungannya dalam Air Minumcanva.com ilustrasi pencemaran udara.Hasil penelitian Ecoton menemukan lima kota dengan tingkat kontaminasi tertinggi mikroplastik, dengan Jakarta Pusat berada di peringkat pertama.Pada wilayah ini, jumlah partikel mikroplastik mencapai 37 partikel untuk deposisi selama dua jam per area 9 cm persegi. Komposisinya terdiri dari 53,26 persen fragmen, 46,14 persen fiber, dan 0,6 persen film.Berikut daftar lengkap 18 kota/kabupaten yang diteliti:Penelitian Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) sebelumnya juga menemukan partikel mikroplastik dalam air hujan di Jakarta.Mikroplastik tersebut berasal dari serat sintetis pakaian, debu kendaraan dan ban, sisa pembakaran sampah plastik, serta degradasi plastik di ruang terbuka.


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#2

Hadir pula fitur Emotional Virtual Experience (EVE) yang memungkinkan pelanggan memvisualisasikan konfigurasi kendaraan secara digital dengan tampilan menyerupai foto realistis.Konsumen dapat memperoleh pengalaman VIP Delivery dalam proses serah terima kendaraan yang lebih personal sesuai waktu dan kebutuhan.Dari sisi keberlanjutan, BMW MINI Tunas Bekasi mengimplementasikan sistem pengelolaan limbah berbasis biomaterial.Limbah oli dari layanan purnajual diproses melalui filtrasi bioarik dengan struktur sarang lebah dan bakteri anaerob sehingga residu limbah dapat ditekan hingga di bawah tujuh persen.Teknologi ini digunakan untuk memastikan kualitas pengolahan limbah sesuai standar lingkungan otomotif modern.Seluruh model BMW yang dipasarkan melalui jaringan resmi mendapatkan program BMW Service Inclusive selama enam tahun, garansi lima tahun tanpa batas jarak tempuh.Baca juga: Kebutuhan Regulasi Penjualan Mobil Bekas di IndonesiaKemudian juga perlindungan ban dua tahun, serta layanan BMW Roadside Assistance selama tiga tahun yang mencakup bantuan derek dan mobil pengganti sesuai ketentuan.Peresmian BMW, BMW M, dan MINI Tunas Bekasi menjadi flagship pertama kami di kawasan ini dan mencerminkan investasi strategis untuk memperkuat kehadiran BMW Tunas di Bekasi. Fasilitas baru ini dibangun dengan konsep Retail.Next dengan standar tinggi, kata Rico Setiawan, President Director BMW Tunas.Langkah ini sekaligus memperluas jangkauan BMW Tunas dalam melayani masyarakat Bekasi dan Jakarta Timur, serta menunjukkan keseriusan kami dalam menghadirkan pengalaman ritel otomotif premium yang relevan dengan kebutuhan dan ekspektasi pelanggan masa kini, tambahnya.

| 2026-01-15 15:49