Hasil Inter Miami Vs Nashville 4-0: Messi Impresif, The Herons Lolos Semifinal

2026-01-12 03:50:53
Hasil Inter Miami Vs Nashville 4-0: Messi Impresif, The Herons Lolos Semifinal
- Lionel Messi kembali tampil gemilang dengan membawa Inter Miami menundukkan Nashville via skor telak 4-0.Hasil Inter Miami vs Nashville di leg 3 babak play-off MLS 2025 berakhir dengan skor 4-0, Minggu pagi waktu Indonesia barat.Dalam laga di Stadion Chase tersebut, Lionel Messi mencetak dua gol di menit ke-10 dan ke-39. Adapun dua gol lain dicetak oleh Tadeo Allende (73', 76').Messi juga menyumbang satu assist untuk gol kedua Tadeo Allende. Kemenangan ini membuat Lionel Messi dan kawan-kawan lolos ke semifinal play-off Eastern Conference.Sebab, Inter Miami telah memenangi dua pertemuan dari total tiga leg kontra Nashville.Sebelumnya, Inter mengalahkan Nashville 3-1 di leg 1 pada 25 Oktober 2025.Nashville kemudian membalasnya dengan menundukkan Inter Miami 2-1 di leg 2 pada 2 November 2025.Inter Miami akan menghadapi Cincinnati di semifinal Eastern Conference play-off MLS 2025 pada 22 November 2025 mendatang.Baca juga: Daftar Skuad Timnas Argentina: Lionel Messi Ikut ke AfrikaLionel Messi berhasil membuka keunggulan untuk Inter Miami saat pertandingan baru berjalan 10 menit.Memanfaatkan umpan salah sasaran dari pemain Nashville di lini tengah, Lionel Messi langsung menggiring bola ke arah kotak penalti lawan.Lionel Messi kemudian melepaskan tembakan keras mendatar setelah mengecoh beberapa pemain bertahan Nashville.Joe Willis, kiper Nashville, hanya bergeming saat bola tembakan Messi meluncur ke sisi kiri gawangnya.AFP/LEONARDO FERNANDEZ Lionel Messi merayakan gol dalam laga MLS 2025 antara Inter Miami vs Atlanta United di Chase Stadium pada 11 Oktober 2025 di Fort Lauderdale, Florida. Leonardo Fernandez/Getty Images/AFP (Foto oleh Leonardo Fernandez / GETTY IMAGES AMERIKA UTARA / Getty Images melalui AFP)Baca juga: Messi Bocorkan Rencana Hidupnya Jika Resmi Pensiun dari Sepak BolaLionel Messi menggandakan keunggulan untuk Inter Miami di menit ke-39. Kali ini, gol Messi dicetak usai memaksimalkan assist Mateo Silvetti.Messi mampu menyelesaikan umpan tersebut dengan melepas tembakan langsung, yang tak bisa dijangkau Joe Willis.


(prf/ega)