GUANGZHOU, - BAIC Indonesia memastikan Arcfox T1 menjadi model listrik berikutnya yang dibawa ke pasar Tanah Air pada awal tahun depan.Mobil ini ditempatkan di segmen Rp 200 jutaan sebagai mobil listrik (EV) entry level dan disiapkan untuk bersaing langsung dengan BYD Atto 1.CEO BAIC Indonesia, Johnnathan Salim, mengatakan Arcfox T1 menjadi pintu masuk BAIC ke segmen yang lebih umum.Baca juga: Mengenal Sub-Brand BAIC, Arcfox, dan StelatoSebab, selama ini merek asal China tersebut dikenal dengan lini kendaraan adventure seperti BJ-series./Ruly Kurniawan Sub-brand BAIC, Arcfox“BAIC kan identiknya adventure, nah Arcfox ini justru kami siapkan untuk segmen yang lebih umum sebagaimana brand lain yang sudah bermain di sana. Jadi kami mau mencoba penetrasi di kelas tersebut," katanya dalam rangkaian BAIC INTL Global Distributor Business Conference 2025 di Guangzhou, China, Sabtu .Menurut Johnnathan, pasar compact EV punya potensi besar, terutama karena segmen hatchback merupakan yang terbesar ketiga di Indonesia setelah MPV dan SUV. “Target kami segmennya setara Atto 1. Harga dua ratus juta kecil dan menurut saya cukup kompetitif,” lanjut Johnnathan.Ia menjelaskan bahwa pemilihan T1 sebagai model pertama Arcfox yang masuk Indonesia berkaitan dengan kesiapan produksi global.Saat ini, T1 menjadi satu-satunya model Arcfox yang sudah dibuat dalam konfigurasi setir kanan, sehingga dapat dibawa lebih cepat tanpa menunggu proses konversi.Rencana ini juga sejalan dengan strategi BAIC memperkenalkan lini produk secara bertahap."Dari BAIC global, mereka baru bisa produksi setir kanan untuk Arcfox T1. Mungkin ke depan mulai ke Arcfox T5 dan model lainnya. Selagi sudah ada versi setir kanan, tentu memiliki kemungkinan untuk kita bawa," kata Johnnathan.Baca juga: Tarif Tol Gempol–Pasuruan Naik mulai 24 November 2025, Ini DaftarnyaSetelah masuk lewat model bermesin bensin seperti BJ40 Plus dan X55 II, disusul BJ30 HEV yang hadir di GIIAS 2025, BAIC kini mulai menggarap pasar EV kompak yang permintaannya terus meningkat. "Kebutuhan konsumen di perkotaan mengarah pada kendaraan yang fungsional, efisien, serta berukuran ringkas, namun tetap modern dan stylish. Maka kita coba hadirkan Arcfox T1 ini untuk menjawab hal tersebut," tutup dia./Ruly Kurniawan Arcfox T1
(prf/ega)
BAIC Indonesia Bertekad Bawa Pesaing Atto 1 ke Pasar Nasional
2026-01-12 22:56:52
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 22:48
| 2026-01-12 22:29
| 2026-01-12 22:10
| 2026-01-12 21:06










































