BNI (BBNI) Integrasikan Pembelajaran SDM dengan Strategi Bisnis

2026-01-13 06:31:43
BNI (BBNI) Integrasikan Pembelajaran SDM dengan Strategi Bisnis
JAKARTA, — PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) terus memperkuat pengembangan sumber daya manusia (SDM) sebagai bagian dari strategi pertumbuhan bisnis dan transformasi perusahaan.Melalui BNI Corporate University, perseroan mengintegrasikan proses pembelajaran dengan kebutuhan organisasi, penguatan kapabilitas karyawan, serta pengembangan kepemimpinan secara berkelanjutan.Direktur Human Capital & Compliance BNI Munadi Herlambang menyampaikan, pembelajaran ditempatkan sebagai elemen inti dalam mendukung kinerja dan daya saing perusahaan.Baca juga: Danantara Angkat Anak Buah Menkeu Purbaya Jadi Komisaris BNI PEXELS/VISUALTAG MX Ilustrasi pegawai, bekerja di kantor.Menurut dia, pengembangan SDM di BNI tidak hanya berfokus pada peningkatan kompetensi teknis, tetapi juga pada pembentukan pola pikir dan kepemimpinan yang adaptif.“BNI menempatkan pembelajaran sebagai bagian integral dari pertumbuhan bisnis, dengan menjadikan karyawan sebagai pusat pengembangan dan pimpinan sebagai coach dalam proses pembelajaran,” ujar Munadi dalam keterangan tertulis, Selasa .Pendekatan pengembangan SDM tersebut dijalankan melalui konsep Personalized Learning Journey, yang dirancang untuk menyelaraskan proses pembelajaran dengan kebutuhan organisasi dan target kinerja.Skema ini dibangun di atas tiga pilar utama, yakni Run the Bank, Change the Bank, dan Transform the Bank.Baca juga: BNI (BBNI) Perkuat Digitalisasi dan Transparansi Rantai Pasok Industri FMCGPilar Run the Bank difokuskan pada penguatan kapabilitas operasional agar kegiatan bisnis berjalan secara efektif dan efisien.Sementara itu, Change the Bank diarahkan untuk mendorong inovasi dan kemampuan beradaptasi terhadap perubahan industri perbankan.Adapun Transform the Bank menitikberatkan pada pengembangan kepemimpinan dan kesiapan talenta menghadapi transformasi jangka panjang.


(prf/ega)