JAKARTA, - PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN mencatatkan laba usaha sebesar Rp 30,6 triliun di sepanjang semester I-2025. Kinerja ini naik dari semester I-2024 yang sebesar Rp 28,56 triliun."Kinerja keuangan, laba usaha Rp 30,6 triliun di Juni 2025," ujar Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi VI DPR RI, Jakarta, Kamis .Ia menuturkan, realisasi laba usaha tersebut sudah lebih tinggi 31 persen dari target Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP) Juni 2025 yang sebesar Rp 23,3 triliun.Baca juga: PLN Catat Penjualan Listrik 155,62 TWh hingga Juni 2025 Menurut Darmawan, kinerja keuangan itu sejalan dengan peningkatan kinerja operasional PLN.Perseroan mencatatkan penjualan listrik sebesar 155,62 terawatt hour (TWh) hingga Juni 2025, tumbuh 6,51 TWh atau 4,36 persen dibandingkan periode sama tahun sebelumnya (year on year).Realisasi penjualan tersebut sudah mencapai 97,91 persen dari target RKAP."Sehingga secara menyeluruh, kinerja operasional dan kinerja keuangan PT PLN dalam kondisi yang sangat baik," ucapnya.Baca juga: Tarif Pemasangan Listrik Baru PLN 2025: Rincian Biaya dan Cara Ceknya di PLN MobileIa bilang, kinerja penjualan yang positif itu didukung berbagai upaya perseroan dalam mendorong program intensifikasi dan ekstensifikasi."Seperti percepatan penyambungan pelanggan konsumen tegangan tinggi, serta peningkatan penggunaan listrik melalui berbagai produk tematik dan juga inovatif," kata Darmawan.
(prf/ega)
PLN Catat Laba Usaha Rp 30,6 Triliun di Semester I-2025
2026-01-11 23:28:54
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 22:47
| 2026-01-11 22:34
| 2026-01-11 21:49
| 2026-01-11 21:41
| 2026-01-11 20:55










































