JAKARTA, - Kabar bahagia datang dari pasangan selebritas Al Ghazali dan Alyssa Daguise yang baru saja menggelar acara gender reveal anak pertama mereka.Momen pengungkapan jenis kelamin calon buah hati tersebut dibagikan melalui media sosial pada Minggu .Acara ini dihadiri oleh keluarga besar, termasuk Ahmad Dhani, Mulan Jameela, Maia Estianty, dan Irwan Mussry.Teka-teki mengenai jenis kelamin anak pertama Al dan Alyssa akhirnya terjawab.Baca juga: Calon Anak Perempuan Al Ghazali dan Alyssa Disebut “Hadiah” untuk Maia EstiantyPasangan yang menikah pada Juni 2025 ini dipastikan akan dikaruniai seorang bayi perempuan.Ibunda Al, Maia Estianty, mengungkapkan bahwa hasil ini cukup mengejutkan karena mayoritas tamu undangan menebak bayinya laki-laki."Alhamdulillah... Mayoritas tebakannya anak cowok... Akhirnya di gender reveal Al Ghazali and Alyssa, gender bakal bayinya diungkap... Baby Girl," tulis Maia di Instagram-nya.Kehadiran cucu perempuan ini dianggap sebagai kado spesial bagi Maia Estianty.Baca juga: Menanti Kelahiran Anak Pertama, Alyssa Daguise Siapkan Liburan Panjang Bareng Al GhazaliAl Ghazali secara khusus menyebut calon putrinya itu sebagai hadiah agar sang bunda bisa merasakan pengalaman memiliki anak perempuan, mengingat Maia selama ini dikelilingi tiga anak laki-laki.“Tapi kata @alghazali7, ‘ini hadiah buat bunda, biar ada pengalaman ngerasain anak cewek’, so sweet,” ungkap Maia.Ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Maia mengaku sangat antusias menyambut cucu perempuannya.Salah satu hal yang paling dinantikannya adalah momen mendandani sang cucu."Ini pengalaman pertama karena aku belum pernah punya anak bayi perempuan. Iya, enggak sabar mau ngedandanin,” kata Maia.Baca juga: Al Ghazali Akui Sempat Rahasiakan Kabar Kehamilan Alyssa Daguise dari Ahmad DhaniTerkait persiapan, Maia menyebut kamar bayi sudah disiapkan oleh keluarga, meskipun perlengkapan detail lainnya belum dibeli.Alyssa Daguise sendiri merasa suaminya memang ditakdirkan untuk memiliki anak perempuan.
(prf/ega)
Al Ghazali dan Alyssa Daguise Gelar Gender Reveal, Bakal Dikaruniai Anak Perempuan hingga Reaksi Maia Estianty
2026-01-12 04:02:54
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 04:07
| 2026-01-12 04:04
| 2026-01-12 04:00
| 2026-01-12 02:48
| 2026-01-12 02:40










































