Gus Fawait Buat Saluran Wadul Gus’e, Warga Jember Bisa Mengadu Langsung ke Bupati

2026-01-13 11:20:30
Gus Fawait Buat Saluran Wadul Gus’e, Warga Jember Bisa Mengadu Langsung ke Bupati
JEMBER, - Pemerintah Kabupaten Jember membuka jalur pengaduan bagi warganya melalui program Wadul Gus'e.Nama Wadul Gus'e berasal dari bahasa Jawa. "Wadul" berarti "mengadu" dan "Gus'e" merujuk pada Bupati Jember Muhammad Fawait."Kami sediakan saluran untuk menyampaikan langsung kepada bupati dan kami buka itu selebar-lebarnya," ucap Gus Fawait kepada Kompas.com di tengah program Gus'e Menyapa di Kecamatan Bangsalsari pada Senin .Baca juga: Gus Fawait Buka-bukaan soal Data Kemiskinan Ekstrem di Jember: Kami Ingin Entaskan!Program inovasi pria yang akrab disapa Gus Fawait ini memotong jalur birokrasi panjang dan memungkinkan masyarakat menyampaikan keluhan langsung ke bupati.Bupati Fawait menekankan, kanal ini bukan sekadar formalitas, namun diiringi upaya cepat merespons dan memberikan solusi atas aduan masyarakat.Baca juga: Gus Fawait Pilih Blusukan daripada Duduk di Kantor, Bisa 18 Titik SehariPemkab Jember memasang banner Wadul Gus’e di banyak titik strategis dan membuka saluran aduan melalui berbagai media.Warga bisa datang langsung, mengirim pesan melalui WhatsApp, atau melaporkan lewat media sosial. Diluncurkan pada 14 Maret 2025, Wadul Gus’e menyediakan layanan aduan 24 jam melalui nomor WhatsApp 081131111108, media sosial, email, hingga corner pengaduan di kantor kecamatan dan Pemkab. Sejak itu, kata dia, kanal Wadul Gus'e telah menerima sekitar 8.000 aduan, dengan 80 persen laporan sudah ditindaklanjuti.Ini menunjukkan skala partisipasi warga dan responsivitas pemerintah daerah yang baik.Keluhan yang masuk beragam, mulai dari layanan administrasi publik, fasilitas kesehatan, jalan dan infrastruktur, hingga isu sosial ekonomi yang dirasakan warga sehari-hari."Setiap kami turun ke bawah kami sampaikan, kalau ada masalah misalnya Puskesmas enggak baik, rumah sakit pelayanan enggak baik, KTP harus bayar, pelayanan kecamatan enggak baik, bilang ke kami," bebernya.


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#1

Pada hari penerapan, ganjil genap berlaku dalam dua sesi, yakni pagi pukul 06.00–10.00 WIB dan sore pukul 16.00–21.00 WIB. Pengendara yang melintas di akses tol yang terhubung langsung dengan jalan ganjil genap tetap wajib menyesuaikan pelat nomor kendaraan.Baca juga: Wisatawan Menuju Gunungkidul Diimbau Gunakan Jalur AlternatifAdapun 28 akses gerbang tol di Jakarta yang terkena ganjil genap pada pekan ini sebagai berikut:1. Jalan Anggrek Neli Murni sampai akses masuk Tol Jakarta-Tangerang2. Off ramp Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai Jalan Brigjen Katamso3. Jalan Brigjen Katamso sampai Gerbang Tol Slipi 24. Off ramp Tol Tomang/Grogol sampai Jalan Kemanggisan Utama5. Simpang Jalan Palmerah Utara-Jalan KS Tubun sampai Gerbang Tol Slipi 16. Jalan Pejompongan Raya sampai Gerbang Tol Pejompongan7. Off ramp Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai akses masuk Jalan Tentara Pelajar8. Off ramp Tol Benhil/Senayan/Kebayoran sampai akses masuk Jalan Gerbang Pemuda9. Off ramp Tol Kuningan/Mampang/Menteng sampai simpang Kuningan10. Jalan Taman Patra sampai Gerbang Tol Kuningan 211. Off ramp Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai simpang Pancoran12. Simpang Pancoran sampai Gerbang Tol Tebet13. Jalan Tebet Barat Dalam Raya sampai Gerbang Tol Tebet 214. Off ramp Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai Jalan Pancoran Timur II15. Off ramp Tol Cawang/Halim/Kampung Melayu sampai simpang Jalan Otto Iskandardinata-Jalan Dewi Sartika16. Simpang Jalan Dewi Sartika-Jalan Otto Iskandardinata sampai Gerbang Tol Cawang17. Off ramp Tol Halim/Kalimalang sampai Jalan Inspeksi Saluran Kalimalang18. Jalan Cipinang Cempedak IV sampai Gerbang Tol Kebon Nanas19. Jalan Bekasi Timur Raya sampai Gerbang Tol Pedati20. Off ramp Tol Pisangan/Jatinegara sampai Jalan Bekasi Barat21. Off ramp Tol Jatinegara/Klender/Buaran sampai Jalan Bekasi Timur Raya22. Jalan Bekasi Barat sampai Gerbang Tol Jatinegara23. Simpang Jalan Rawamangun Muka Raya-Jalan Utan Kayu Raya sampai Gerbang Tol Rawamangun24. Off ramp Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan Utan Kayu Raya-Jalan Rawamangun Muka Raya25. Off ramp Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan H Ten Raya-Jalan Rawasari Selatan26. Simpang Jalan Rawasari Selatan-Jalan H Ten Raya sampai Gerbang Tol Pulomas27. Off ramp Tol Cempaka Putih/Senen/Pulogadung sampai simpang Jalan Letjend Suprapto-Jalan Perintis Kemerdekaan28. Simpang Jalan Pulomas sampai Gerbang Tol Cempaka Putih

| 2026-01-13 11:11