Mitsubishi Destinator Dorong Target SPK di GJAW 2025

2026-01-12 03:33:32
Mitsubishi Destinator Dorong Target SPK di GJAW 2025
TANGERANG, - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menargetkan 2.000 SPK pada ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025.Bila melihat GJAW 2024, target SPK Mitsubishi tahun ini alami peningkatan sekitar 20 persen di pameran tersebut. “Di GJAW tahun lalu, kami mencatat 1.600 SPK. Saat ini berbeda karena ada Mitsubishi Destinator. Di GJAW 2025, kami menargetkan naik 20 persen atau 2.000 unit,” kata Yoshio Igarashi, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI di GJAW 2025, Senin .Tidak hanya karena hadirnya Destinator sebagai produk baru Mitsubishi, Igarashi mengatakan pihaknya optimistis peningkatan target penjualan di GJAW tahun ini disebabkan oleh berbagai program penjualan yang telah disiapkan selama pameran.Baca juga: H+5 Operasi Zebra 2025, Korlantas Catat Lebih dari 300.000 PelanggaranMulai dari program down payment rendah dengan tenor hingga 7 tahun, bunga ringan, program SMART CASH, hingga program spesial “55th Anniversary”, yang menawarkan keuntungan tambahan sebagai bagian dari perayaan 55 tahun perjalanan Mitsubishi Motors bersama masyarakat Indonesia.Selama GJAW 2025 berlangsung, MMKSI juga memberikan penawaran spesial berupa diskon untuk pembelian genuine accessories hingga 25 persen serta berbagai macam suvenir menarik./ JANLIKA PUTRI Mitsubishi Destinator di GJAW 2025Baca juga: Jajal Changan Lumin Versi Indonesia di GJAW 2025, Bantingan Empuk"Penjualan di GJAW berkontribusi sekitar 10 persen terhadap total penjualan Mitsubishi secara nasional," kata Igarashi.Sementara itu, ajang GJAW tahun ini digelar pada 21-30 November 2025 di ICE, BSD Tangerang.


(prf/ega)