Reuni 212 Tahun 2025 di Monas, Ini Pesan Gubernur Pramono

2026-01-12 03:22:52
Reuni 212 Tahun 2025 di Monas, Ini Pesan Gubernur Pramono
Jakarta Kegiatan reuni 212 tahun 2025 akan digelar di Monumen Nasional (Monas) malam ini, Jakarta Pusat pada Selasa . Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung, meyakini kegiatan itu akan berlangsung kondusif.Pramono menambahkan, pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Kepolisian telah mengeluarkan izin penyelenggaraan acara tersebut. Seluruh persiapan keamanan dan teknis dinilai telah memenuhi ketentuan."Saya meyakini ketika saya menerima teman-teman Panitia Reuni 212 mereka akan menyelenggarakan kegiatan dengan sebaik-baiknya. Dan saya meyakini itu pasti acaranya adalah acara yang penuh dengan silaturahmi dan sebagainya," kata Pramono di Jakarta, Selasa .AdvertisementMeski begitu, Pramono juga mengimbau seluruh peserta reuni 212 agar tetap menjaga ketertiban sepanjang berlangsungnya acara.“Kami mohon siapapun yang datang di acara nanti malam mari kita jaga bersama Jakarta karena Jakarta sekarang sudah aman, nyaman,” ujarnya.


(prf/ega)