MANOKWARI, - Wakil Presiden (Wapres) RI Gibran Rakabuming membagikan 9 sepeda kepada para siswa dan siswi SD, SMP, dan SMA YPK 1 Manokwari, Papua Barat, Rabu .Kedatangan Gibran ke SMP YPK 1 Manokwari sekaligus untuk melihat langsung proses belajar Matematika Gasing.Pantauan Kompas.com, Gibran berkunjung ke sekolah didampingi fisikawan Yohanes Surya, yang juga mengagas konsep Matematika Gasing.Setibanya di sekolah, Gibran berkeliling memasuki ruangan kelas untuk menyaksikan proses belajar Matematika Gasing.Baca juga: Gibran Traktir Puluhan Anak Yatim-Piatu Buku hingga Alat Tulis Saat Kunker ke ManokwariSetiap kali Gibran masuk ruang kelas, ia disambut oleh gerakan dan yel-yel dari anak-anak serta para guru di kelas.Di salah satu kelas, ia pun menawarkan sepeda kepada anak-anak."Yang mau sepeda siapa?" tanya Gibran."Saya," teriak anak-anak sambil menunjuk tangan."Yang rumahnya jauh? Paling jauh?" tanya Gibran lagi."Saya," jawab para murid.Gibran lantas mempersilakan salah satu siswi bernama Aprilia untuk maju dan diberikan sepeda."Senang enggak belajar matematika?" tanya Gibran."Senang," jawab Aprilia."Bener, enggak takut?" tanya Gibran."Enggak," jawab Aprilia.Baca juga: Gibran Bantah Diasingkan ke Papua: Ini Bukan Tempat Pembuangan
(prf/ega)
Momen Gibran Bagi-bagi 9 Sepeda ke Siswa-Siswi SMP di Manokwari
2026-01-11 22:31:21
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 22:52
| 2026-01-11 22:45
| 2026-01-11 22:38
| 2026-01-11 22:16
| 2026-01-11 21:52










































