MANTUA, - Pria pengangguran di Italia menyamar sebagai ibunya yang sudah meninggal demi terus menerima uang pensiun milik sang ibunda.Lelaki berusia 56 tahun itu disebut menilap ribuan euro setiap tahunnya selama lebih dari tiga tahun, tanpa diketahui pihak berwenang.Kasus ini terbongkar setelah pegawai pemerintah mencurigai penampilan pria tersebut yang dinilai tak sesuai dengan sosok perempuan lansia.Baca juga: Uang Pensiun Sopir Bus Rp 1,4 Miliar Hangus Usai Curi Ongkos Rp 118.000Mengutip laporan Corriere della Sera, ibu pria itu, Graziella Dall’Oglio, meninggal dunia pada usia 82 tahun. Namun, kematiannya tidak pernah dilaporkan secara resmi oleh sang anak.Sebaliknya, jasad Graziella disimpan dalam kantong tidur dan disembunyikan di ruang cuci rumah keluarga mereka di pinggiran Kota Mantua.Saat ditemukan, jenazahnya sudah mengering dan berubah menjadi mumi.Selama bertahun-tahun, pria tersebut rutin mengenakan pakaian perempuan dan merias wajahnya agar bisa menyamar sebagai Graziella saat mencairkan dana pensiun.Tak hanya itu, ia juga memperbarui kartu identitas ibunya di kantor pemerintah setelah kematian Graziella, dan terus mengelola usaha properti milik keluarga.NEW YORK POST Graziella Dall'Oglio yang telah meninggal dunia (kiri) dan putranya (kanan). Putra Graziella mencoba menyamar agar terlihat seperti ibunya untuk dana tunjangan pensiun selama bertahun-tahun.Dengan memanfaatkan dana pensiun dan menyewakan tiga properti, total pemasukan yang ia peroleh diperkirakan mencapai 61.000 dollar AS per tahun atau sekitar Rp 1 miliar.Aksi penipuan ini terbongkar setelah petugas layanan publik menyadari ada kejanggalan dalam penampilan “Graziella”, terutama suara terdengar rendah dan leher tampak lebih kekar.Kecurigaan tersebut langsung dilaporkan ke pihak berwenang. Setelah dilakukan penyelidikan dan pencocokan foto Graziella yang asli dengan penampilan terkini, polisi menyadari yang datang ke kantor bukanlah perempuan lansia sebenarnya.Baca juga: 5 Negara Ini Sahkan Driver Ojol Jadi Karyawan, Dapat Gaji Tetap dan Uang PensiunPetugas menyebut penyamaran ini menyerupai karakter Nyonya Doubtfire dalam film komedi tahun 1993 yang dibintangi Robin Williams.Dalam film tersebut, seorang pria menyamar sebagai pengasuh perempuan demi bisa dekat dengan anak-anaknya.Saat rumah keluarga digeledah, polisi menemukan jasad Graziella. Meski tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan, penyelidikan forensik masih akan dilakukan untuk memastikan penyebab kematiannya.“Dia mungkin meninggal karena sebab alami, tetapi hal itu akan dipastikan melalui autopsi. Ini adalah kisah yang sangat aneh dan sangat menyedihkan,” kata Wali Kota Borgo Virgilio, Francesco Aporti, dikutip dari New York Post, Senin .Saat ini, pria tersebut sedang diselidiki atas dugaan penipuan tunjangan sosial dan menyembunyikan jenazah secara ilegal. Namun, hingga kini belum ada konfirmasi apakah ia telah ditahan.Baca juga: Pria Ini Menikah di Usia 102 Tahun demi Dapat Uang PensiunSumber: Kompas.com (Penulis: Inas Rifqia Lainufar | Editor: Inas Rifqia Lainufar)
(prf/ega)
Anak Tilap Rp 1 Miliar Setahun, Menyamar Jadi Ibu yang Meninggal
2026-01-11 23:21:54
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 23:17
| 2026-01-11 22:05










































