- Tuah Qatar mungkinkah masih berlaku bagi Timnas Indonesia? Kali ini Timnas U17 Indonesia akan kembali mentas di negara Qatar dalam ajang Piala Dunia U17 2025. Timnas U17 Indonesia asuhan Nova Arianto tergabung di Grup H Piala Dunia U17 bersama Zambia, Brasil, dan Honduras.Jadwal Timnas U17 Indonesia vs Zambia digelar pada Selasa di Aspire Zone Academy, kick off pukul 22.45 WIB.Kemudian, Zahaby Gholi dkk akan menghadapi Brasil pada Jumat dan laga terakhir kontra Honduras Senin . Nova Arianto berharap tuah Qatar bagus untuk Indonesia, mengingat pada dua gelaran sebelumnya, Merah-Putih terbilang bisa melangkah lebih jauh di beberapa pentas. Baca juga: Timnas U17 Indonesia Vs Zambia, Rekor Nova Arianto di Laga Pembuka“Ya ini bukan pertama kalinya saya tiba di Qatar dan saya punya kenangan sangat baik (saat jadi asisten pelatih Shin Tae-yong) saya berharap Qatar ini menjadi bersahabat dengan Timnas Indonesia,” kata Nova. “Karena kita bisa melihat waktu Timnas U23 bisa lolos sampai ke semifinal, Timnas senior kita bisa lolos dari grup dan harapannya kita (Timnas U17) pun bisa lolos ke babak selanjutnya,” harap Nova. Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong lolos grup Piala Asia 2023 Qatar dengan menempati posisi tiga terbaik. Kendati pada babak 16 besar digulung Australia 0-4. Baca juga: Tekad Fadly Alberto Bawa Timnas U17 Raih Poin Penuh Saat Lawan ZambiaPada edisi Piala Asia U23 Qatar 2024, Indonesia yang masih ditangani pelatih yang sama bahkan bisa melenggang hingga ke babak semifinal. Pada ajang tersebut Indonesia finis peringkat dua klasemen Grup A di bawah tim tuan rumah. Pada fase perempat final menggugurkan Korea Selatan lewat adu penalti. Sayang di semifinal takluk 0-2 oleh Uzbekistan.Dalam perebutan tempat ketiga pun, Indonesia juga kalah oleh Irak. Baca juga: Nova Arianto Minta Pemain Timnas U17 Indonesia Nikmati Piala Dunia U17 2025Dokumentasi AFC Selebrasi pemain Timnas U17 Indonesia saat mencetak gol atas nama Fadly Alberto mengalahkan Afghanistan pada matchday ketiga Grup C Piala Asia U17 2025, Jumat dini hari di Stadion Prince Abdullah Al faisal, Jeddah.Timnas U17 Indonesia datang ke Piala Dunia U17 Qatar dengan modal semangat dan tekad. Tak diunggulkan namun rekam jejak bisa berpihak. Nova berpikir tuan rumah Qatar bersahabat dengan Timnas Indonesia, berharap tuah tersebut masih berlaku.
(prf/ega)
Nova Arianto Harap Tuah Qatar Berlanjut bagi Timnas U17 Indonesia
2026-01-12 06:39:53
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 06:45
| 2026-01-12 06:11
| 2026-01-12 06:05
| 2026-01-12 06:03
| 2026-01-12 05:21










































