SOLO, - Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah, resmi menjadi markas sementara Persija Jakarta pada pekan ke-11 Super League 2025/2026 melawan PSBS Biak.Pertandingan Persija vs PSBS dijadwalkan digelar pada Jumat dengan kick-off pukul 19.00 WIB.Macan Kemayoran harus pindah ke Solo karena dua stadion utama di Jakarta, yakni Jakarta International Stadium (JIS) dan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), tidak dapat digunakan.Baca juga: Penjelasan I.League Laga Persija Vs PSBS Terpaksa Dipindah ke SoloJIS masih dalam tahap perawatan pasca digunakan untuk konser, sementara SUGBK juga sedang dipersiapkan untuk kegiatan konser pada pekan yang sama.Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Solo, Rini Kusumandari, membenarkan bahwa pihaknya telah menerima dan menyetujui permohonan Persija untuk menggunakan Stadion Manahan.“Iya, kemarin mereka sudah mengajukan izin pemakaian Stadion Manahan. Surat izin sudah kami keluarkan hari ini,” ujar Rini dalam keterangannya, Rabu .Sementara itu, Kabagops Polresta Solo Kompol Engkos Sarkosi menegaskan bahwa pertandingan tersebut akan digelar tanpa penonton.Aturan ini berlaku bagi seluruh suporter, baik Persija maupun PSBS Biak, agar tidak datang langsung ke kawasan Stadion Manahan.“Laga digelar tanpa penonton, dan kawasan Stadion Manahan akan kami sterilkan,” tegas Engkos.Untuk menjaga keamanan, pihak kepolisian menyiagakan sekitar 200 personel yang ditempatkan di ring satu, dua, dan tiga area stadion.Selain itu, personel mobile juga disiapkan untuk patroli di sekitar lokasi pertandingan.“Kami mengimbau suporter Persija tidak datang ke sekitar stadion. Jika kedapatan, akan kami amankan ke Polresta sebagai langkah antisipasi agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan hingga laga berakhir,” tuturnya.
(prf/ega)
Persija Vs PSBS Biak Digelar di Stadion Manahan, Macan Kemayoran Tanpa The Jakmania
2026-01-12 04:05:54
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 04:37
| 2026-01-12 03:56
| 2026-01-12 03:54










































