Keluarga Enggan Laporkan Kakek Tarman, Kapolres Pacitan: Sheila Mengaku Masih Cinta

2026-01-12 02:08:57
Keluarga Enggan Laporkan Kakek Tarman, Kapolres Pacitan: Sheila Mengaku Masih Cinta
PACITAN, - Sheila Arika (24) tidak melaporkan suaminya Kakek Tarman (74) terkait dugaan penipuan cek senilai Rp 3 miliar.Sheila Arika mengaku masih cinta kepada Tarman dan tidak mau bercerai.Tarman kini telah ditetapkan tersangka oleh Polres Pacitan atas dugaan kasus cek palsu senilai Rp 3 Miliar yang dijadikan mahar pernikahan.“Masih cinta, kemarin bilang seperti itu kepada kami,” ungkap Kapolres Pacitan, AKBP Ayub Diponegoro Azhar, Rabu .Baca juga: Kapolres Pacitan: Kakek Tarman Bagikan Rp 100.000 ke Tiap Tamu Saat Resepsi, Hasil Gadaikan Mobil RentalLatar belakangnya merupakan mobil yang digunakan Mbah Tarman ke rumah Sheila Arika merupakan mobil rental.“Mobil rental itu, kemudian itu digadaikan ke tetangga Sheila Arika di Desa Jeruk, Kecamatan Bandar. Digadaikan senilai Rp 50 juta,” urainya.Uang gadai, jelas dia, dibagikan kepada tamu yang datang di pernikahan Sheila Arika dan Tarman. Satu tamu mendapatkan amplop senilai Rp 100 ribu.“Nah, orang tua Sheila Arika dan Sheila Arika semakin percaya bahwa cek senilai Rp 3 Miliar itu akan segera cair. Ya karena bagi-bagi itu,” tambahnya.Baca juga: Polres Pacitan: Saksi Ahli Pastikan Cek Mahar Rp 3 Miliar Milik Kakek Tarman PalsuNamun usai pernikahan Sheila Arika dan Mbah Tarman viral karena mahar fantastis cek senilai Rp 3 miliar, bermunculan kasus. Termasuk tentang mobil rental yang digadaikan.“Pemilik rental tidak terima. Menarik mobilnya itu. Tetapi tidak mau dikasuskan. Sedangkan yang memberi gadai tidak terima. Akhirnya, orang tua Sheila Arika memberikan sertifikat tanahnya,” urainya.Akan tetapi, menurut AKBP Ayub keluarga Sheila Arika tetap tidak mau melaporkan hal tersebut.“Tapi sampai saat ini masih mencintai Mbah Tarman sebagai suami yang setia,” pungkasnya.Baca juga: Kakek Tarman Ditahan Imbas Cek Mahar Rp 3 Miliar, Kuasa Hukum: Ini Jadi Pukulan bagi KeluargaDalam kasus cek palsu tersebut, polisi telah menahan Tarman atas pemalsuan dokumen berupa cek senilai Rp3 Miliar yang diberikan Mbah Tarman kepada Sheila Arika untuk mahar pernikahan beberapa waktu lalu.Pernikahan keduanya berlangsung Rabu malam di Desa Jeruk, Kecamatan Bandar, Kabupaten Pacitan, Jatim.Potongan akad nikah viral di media sosial (medsos). Terdengar dengan tegas mempelai pria dengan mulus mengucapkan akad nikah terhadap perempuan yang dicintai, Shiela Arika.Namun keaslian mahar cek senilai Rp 3 Miliar itu dipertanyakan oleh berbagai pihak. Hingga kasus ini digarap Polres Pacitan.Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Cek Rp3 Miliar Mahar Pernikahan Terbukti Palsu, Sheila Tidak Laporkan Mbah Tarman Karena Masih Cinta.


(prf/ega)