JAKARTA, - Kepala Dispen AU Marsma TNI I Nyoman Suadnyana menungkapkan bahwa total 328 ton bantuan logistik telah disalurkan ke lokasi bencana banjir bandang dan tanah longsor di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.Nyoman mengatakan, ada tambahan bantuan 14 ton dari masyarakat Sumatera Selatan."Logistik udara, total bantuan terangkut 328 ton. Ada tambahan sumbangan dari masyarakat Sumatera Selatan sebanyak 14 ton yang sudah diangkut hari Minggu untuk disalurkan ke Padang, Sibolga, Aceh, dan Lhokseumawe," kata Nyoman, dalam konferensi pers update bantuan untuk bencana Aceh-Sumatera, di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Senin .Nyoman menyampaikan bahwa pada hari ini pihaknya juga menerbangkan dua tipe pesawat Hercules untuk menyalurkan bantuan logistik.Baca juga: TNI Kerahkan 33.150 Prajurit Bantu Korban Bencana Banjir-Longsor Sumatera"Hercules A-1333 mengirim bantuan ke Padang seberat dua ton. Hercules A-1343 ke Medan membawa hampir sembilan ton dan ke Aceh dua ton," ucap dia.Kemudian, kata Nyoman, ada Airbus A400M yang telah berangkat Senin pagi tadi membawa bantuan 21,1 ton langsung ke Lanud Sultan Iskandar Muda, Aceh."Di Aceh sendiri, yang tidak bisa dijangkau rekan-rekan dari jalan darat, masih menggunakan Heli Caracal. Tadi pagi sudah didistribusikan dua ton ke Takengon," kata dia.Sementara itu, untuk tim kesehatan, TNI AD mengirimkan dua tim yang bekerja sama dengan Dinkes Sumatera Utara untuk diberangkatkan ke Tapanuli Tengah."Untuk melaksanakan pengobatan di sana terdiri dari 86 orang kolaborasi dari TNI AD dengan RS Medan dan Dinkes Sumatera Utara," ucap dia.Baca juga: Komisi I Kritik Ucapan Kepala BNPB soal Banjir Cuma Mencekam di Medsos: Amatiran!Diketahui, dari data BNPB per Minggu , sebanyak 921 orang dilaporkan meninggal dunia akibat bencana banjir bandang dan tanah longsor yang melanda Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara."Per hari ini, Bapak Presiden. Per hari ini meninggal dunia 921 orang," kata Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto, dalam rapat terbatas (ratas) bersama Presiden Prabowo.Sementara itu, sebanyak 392 orang dilaporkan masih hilang kontak dan 975.079 orang mengungsi.Baca juga: Jawaban Kubu Gibran Usai Digugat Rp 125 T soal Riwayat Pendidikan SMADi Sumatera Utara, korban meninggal 329 orang dan hilang 82 orang.Kemudian, di Sumatera Barat, yang meninggal dunia 226 orang dan yang hilang 213 orang.Untuk Aceh, 366 orang meninggal dunia, hilang 97 orang, dan 914.202 orang mengungsi.
(prf/ega)
TNI Ungkap 328 Ton Bantuan Mengalir ke Lokasi Bencana Aceh-Sumatera
2026-01-12 15:53:27
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 15:40
| 2026-01-12 15:17
| 2026-01-12 15:12
| 2026-01-12 13:35










































