- Bencana banjir dan longsor yang melanda sejumlah wilayah di Pulau Sumatera terus menelan korban. Hingga Minggu malam, jumlah korban meninggal dunia dan orang hilang kembali bertambah.Data terbaru ini disampaikan langsung oleh Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Suharyanto, dalam konferensi pers yang digelar pada Minggu malam.BNPB melaporkan total 442 warga meninggal dunia dan 402 orang masih hilang akibat bencana yang terjadi di tiga provinsi: Sumatera Utara, Sumatera Barat, dan Aceh. Data tersebut merupakan akumulasi laporan resmi dari masing-masing daerah terdampak.Baca juga: Pesawat Pegasus PGE Bantu Distribusi Obat dan Relawan dalam Banjir AcehDi Aceh, jumlah korban meninggal dunia bertambah menjadi 96 jiwa, sementara 75 orang masih hilang."Per hari ini Aceh korban jiwa jadi 96 dan 75 hilang ya," ujar Suharyanto dalam konferensi pers yang disiarkan secara daring.Dari 18 kabupaten/kota yang terdampak di Aceh, korban dilaporkan berada di 11 wilayah. Ia juga memastikan bahwa Kota Langsa, yang sebelumnya dilaporkan terdampak, kini sudah dapat diakses dan tidak ditemukan korban meninggal."Dan ternyata di sana tidak ada korban jiwa ya. Jadi artinya mudah-mudahan ini berita yang baik ya," ucapnya.Baca juga: 3 Desa Terisolasi Banjir di Tapteng dan Taput Dikirimi Bantuan Pakai Helikopter, Warga MenangisSumatera Utara menjadi provinsi dengan jumlah korban meninggal tertinggi, yakni 217 jiwa. Selain itu, 209 warga masih dilaporkan hilang."Jadi, korban jiwa untuk Sumatera Utara 217 jiwa ya, yang meninggal dunia. Kemudian 209 yang masih hilang," kata Suharyanto.Sebagian besar korban ditemukan di Kabupaten Tapanuli Selatan, seiring operasi pencarian dan penyelamatan yang terus diperluas.Baca juga: Banjir di Medan Marelan, Risma: Sejak Kamis Belum Bisa Hubungi Mamak dan BapakJumlah pengungsi juga meningkat signifikan karena warga mulai berpindah dari pengungsian mandiri menuju lokasi pengungsian resmi yang memiliki fasilitas lebih memadai."Jadi, masyarakat yang tadinya mengungsi mandiri ini masuk ke titik-titik pengungsian. Sehingga jumlah pengungsi ini juga bertambah," jelas Suharyanto.Di Sumatera Barat, jumlah korban meninggal dunia bertambah menjadi 129 jiwa, sementara 118 orang masih hilang.Meski demikian, Suharyanto menyampaikan bahwa kondisi di provinsi tersebut mulai menunjukkan tanda-tanda pemulihan."Jadi, Sumatera Barat itu dibandingkan Sumatera Utara dan Aceh, sekarang sudah lebih pulih, sudah lebih pulih di hari ketiga ini. Apalagi sekarang sudah tidak ada hujan ya," jelasnya.Baca juga: Aceh Butuh Helikopter Jangkau Wilayah Terisolir karena Banjir
(prf/ega)
Update BNPB Korban Banjir-Longsor Sumatera: 442 Jiwa Meninggal dan 402 Orang Masih Hilang
2026-01-12 04:16:55
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 03:44
| 2026-01-12 03:34
| 2026-01-12 03:23
| 2026-01-12 02:21










































