Masa Depan Antoine Semenyo Ditentukan dalam 48 Jam, Man City Terdepan

2026-01-11 03:25:32
Masa Depan Antoine Semenyo Ditentukan dalam 48 Jam, Man City Terdepan
- Masa depan penyerang Bournemouth, Antoine Semenyo, memasuki periode krusial dalam 48 jam ke depan.Pemain timnas Ghana itu disebut ingin kepastian transfer rampung sebelum 1 Januari, seiring meningkatnya minat dari sejumlah klub papan atas Liga Inggris.Laporan BBC Sport menyebutkan bahwa langkah Manchester City untuk merekrut Semenyo telah berada pada tahap lanjut.Manchester City sudah melakukan pembicaraan dengan perwakilan pemain di mana klausul pelepasan minimum senilai 65 juta poundsterling menjadi dasar negosiasi.Menurut sumber sama, Manchester City menjadi satu-satunya klub yang telah melakukan kontak resmi antarklub dengan AFC Bournemouth terkait transfer Semenyo hingga Senin dini hari WIB.Diskusi lanjutan antar pihak dijadwalkan berlangsung dalam dua hari ke depan dengan target menyelesaikan kesepakatan.Baca juga: Pemain Muda Man City akan Hengkang jika Antoine Semenyo MerapatMeski demikian, masa depan Semenyo belum sepenuhnya tertutup.Hingga kontrak ditandatangani, peluang klub lain masih terbuka, termasuk Liverpool, yang dikabarkan mempertimbangkan langkah konkret setelah cedera yang dialami Alexander Isak.Selain Liverpool dan City, Semenyo juga menarik minat Manchester United, Tottenham Hotspur, dan Chelsea, meski baru sebatas tahap pertanyaan awal.Sumber-sumber yang dekat dengan proses transfer menyebut Bournemouth berharap dapat mempertahankan Semenyo setidaknya untuk dua laga awal 2026, yakni melawan Arsenal pada 3 Januari dan Tottenham empat hari kemudian, sebelum melepas sang pemain.Baca juga: Enzo Maresca Tak Khawatir Usai Antoine Semenyo Disebut Lebih Dekat ke Man CitySemenyo dijadwalkan berulang tahun ke-26 pada 7 Januari dan dinilai tengah memasuki masa puncak kariernya.Faktor proyek jangka panjang, peluang meraih trofi besar, serta dampak keputusan terhadap keluarganya menjadi pertimbangan utama dalam menentukan klub tujuan.Ia juga disebut tidak ingin proses kepindahannya berlarut-larut, terlebih klausul rilis dalam kontraknya hanya berlaku hingga 10 Januari sebelum kembali aktif pada bursa transfer musim panas.


(prf/ega)