Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia Perkuat Solidaritas untuk Pemulihan Bencana Sumatera

2026-01-12 07:23:06
Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia Perkuat Solidaritas untuk Pemulihan Bencana Sumatera
Jakarta - Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia atau Apkasi menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi korban bencana di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) dan Aceh, Rabu .Langkah ini menjadi manifestasi solidaritas antardaerah sekaligus implementasi arahan pemerintah pusat untuk mempercepat pemulihan pascabencana melalui sinergi kolektif.Bantuan untuk wilayah Sumatera Utara diserahkan langsung oleh Ketua Umum Apkasi Bursah Zarnubi kepada Wakil Gubernur Sumatera Utara Surya di Posko Bencana Alam Tanggap Darurat, Medan.AdvertisementPenyerahan ini didampingi oleh sejumlah pengurus inti, antara lain Wakil Ketua Umum Apkasi yang juga Bupati Situbondo Yusuf Rio Wahyu Prayogo, Ketua Bidang sekaligus Bupati Karawang Aep Syaepuloh, serta Koordinator Wilayah Apkasi Sumut yang juga Bupati Deli Serdang Asri Ludin Tambunan.Menurut Ketua Umum Apkasi Bursah Zarnubi, bantuan ini merupakan himpunan kepedulian dari para kepala daerah, mitra asosiasi, serta masyarakat umum melalui program 'Apkasi Peduli Bencana'."Aksi ini juga merespons surat edaran Menteri Dalam Negeri yang mengimbau pemerintah kabupaten di seluruh Indonesia untuk saling bahu-membahu membantu daerah yang terdampak banjir dan tanah longsor di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat," ujar Bursah melalui keterangan tertulis, Rabu ."Kami hadir untuk menegaskan bahwa saudara-saudara kita di Sumatera Utara tidak sendirian. Ini adalah bentuk gotong royong antar-pemerintah kabupaten untuk meringankan beban warga yang terdampak musibah," sambung Bursah, yang juga menjabat sebagai Bupati Lahat. 


(prf/ega)