Halte TransJ di Tanjung Priok Ditabrak Truk, Koridor 10 dan 12 Dialihkan

2026-01-16 02:01:22
Halte TransJ di Tanjung Priok Ditabrak Truk, Koridor 10 dan 12 Dialihkan
Halte Mambo yang berada di Jalan Enggano Raya, Tanjung Priok, Jakarta Utara ditabrak truk. Akibatnya, rute TransJakarta untuk koridor 10 dan 12 mengalami pengalihan rute.Informasi ini disampaikan oleh PT TransJakarta melalui akun X, per pukul 11.12 WIB, Senin (1/12/2025). Pengalihan rute koridor 10, 12 dan 10 D pun dilakukan."Koridor 10, 12 dan Rute 10D mengalami pengalihan rute dikarenakan adanya truk yang menabrak Halte Mambo," tulis TransJakarta.Dalam unggahan foto yang dilampirkan, tampak truk berwarna biru menabrak halte. Tampak pula serpihan kaca berserakan di dalam halte. Halte ini pun belum bisa melayani penumpang TransJakarta."Sementara tidak melayani Halte Mambo untuk kedua arah. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya," lanjutnya.[Gambas:Twitter]Untuk diketahui, halte ini berada di Koridor 10 yang membentang dari utara ke selatan. Sedangkan dari sisi lain Koridor 12 yang membentang dari barat ke timur.Namun, sebagian besar bus Koridor 12 hanya melayani rute poros Penjaringan-Sunter Kelapa Gading. Oleh karena itu, hanya sebagian kecil bus koridor 12 yang singgah di halte ini. Tonton juga video "Pramono Bakal Bongkar Halte Transjakarta BNN 1 yang Terbengkalai"[Gambas:Video 20detik]


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#1

Pada hari penerapan, ganjil genap berlaku dalam dua sesi, yakni pagi pukul 06.00–10.00 WIB dan sore pukul 16.00–21.00 WIB. Pengendara yang melintas di akses tol yang terhubung langsung dengan jalan ganjil genap tetap wajib menyesuaikan pelat nomor kendaraan.Baca juga: Wisatawan Menuju Gunungkidul Diimbau Gunakan Jalur AlternatifAdapun 28 akses gerbang tol di Jakarta yang terkena ganjil genap pada pekan ini sebagai berikut:1. Jalan Anggrek Neli Murni sampai akses masuk Tol Jakarta-Tangerang2. Off ramp Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai Jalan Brigjen Katamso3. Jalan Brigjen Katamso sampai Gerbang Tol Slipi 24. Off ramp Tol Tomang/Grogol sampai Jalan Kemanggisan Utama5. Simpang Jalan Palmerah Utara-Jalan KS Tubun sampai Gerbang Tol Slipi 16. Jalan Pejompongan Raya sampai Gerbang Tol Pejompongan7. Off ramp Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai akses masuk Jalan Tentara Pelajar8. Off ramp Tol Benhil/Senayan/Kebayoran sampai akses masuk Jalan Gerbang Pemuda9. Off ramp Tol Kuningan/Mampang/Menteng sampai simpang Kuningan10. Jalan Taman Patra sampai Gerbang Tol Kuningan 211. Off ramp Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai simpang Pancoran12. Simpang Pancoran sampai Gerbang Tol Tebet13. Jalan Tebet Barat Dalam Raya sampai Gerbang Tol Tebet 214. Off ramp Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai Jalan Pancoran Timur II15. Off ramp Tol Cawang/Halim/Kampung Melayu sampai simpang Jalan Otto Iskandardinata-Jalan Dewi Sartika16. Simpang Jalan Dewi Sartika-Jalan Otto Iskandardinata sampai Gerbang Tol Cawang17. Off ramp Tol Halim/Kalimalang sampai Jalan Inspeksi Saluran Kalimalang18. Jalan Cipinang Cempedak IV sampai Gerbang Tol Kebon Nanas19. Jalan Bekasi Timur Raya sampai Gerbang Tol Pedati20. Off ramp Tol Pisangan/Jatinegara sampai Jalan Bekasi Barat21. Off ramp Tol Jatinegara/Klender/Buaran sampai Jalan Bekasi Timur Raya22. Jalan Bekasi Barat sampai Gerbang Tol Jatinegara23. Simpang Jalan Rawamangun Muka Raya-Jalan Utan Kayu Raya sampai Gerbang Tol Rawamangun24. Off ramp Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan Utan Kayu Raya-Jalan Rawamangun Muka Raya25. Off ramp Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan H Ten Raya-Jalan Rawasari Selatan26. Simpang Jalan Rawasari Selatan-Jalan H Ten Raya sampai Gerbang Tol Pulomas27. Off ramp Tol Cempaka Putih/Senen/Pulogadung sampai simpang Jalan Letjend Suprapto-Jalan Perintis Kemerdekaan28. Simpang Jalan Pulomas sampai Gerbang Tol Cempaka Putih

| 2026-01-16 01:18