- Gerhana Matahari total terlama dalam abad ini akan berlangsung pada 2 Agustus 2027.Fenomena ini terjadi saat Bulan melintas di antara Bumi dan Matahari, menciptakan bayangan di permukaan Bumi, dan dikenal sebagai gerhana Matahari total.Gerhana diperkirakan akan melintasi Eropa, Afrika Utara, dan Timur Tengah.Dilansir dari laman NASA, gerhana ini diprediksi menjadi gerhana terlama abad ini karena durasi totalitas mencapai 6 menit 23 detik di garis pusat bayangan Bulan.Berikut beberapa hal yang perlu diketahui soal gerhana Matahari total 2027:Dilansir dari Kompas.com , durasi gerhana Matahari 2027 akan menjadi yang terlama atau terpanjang dalam beberapa dekade.Hingga 2114, diperkirakan belum ada gerhana Matahari total berdurasi lebih panjang daripada itu.Diketahui, gerhana Matahari total pada 1991 berlangsung selama 6 menit 53 detik, sementara gerhana 8 April 2024 mencapai durasi puncak 4 menit 28 detik.Fenomena ini akan dimulai dengan fase parsial sekitar 60 hingga 80 menit sebelum fase total.Setelah fase berakhir, Matahari akan perlahan muncul kembali melalui fase parsial penutup selama kurang lebih satu jam. Urutan ini terjadi secara konsisten di seluruh jalur totalitas.Baca juga: Apa Saja Bansos yang Cair pada Desember 2025? Ini DaftarnyaGerhana Matahari total 2027 dipastikan akan mengubah siang menjadi seperti malam.Diberitakan USA Today, jalur totalitas gerhana ini akan melintasi bagian Afrika, Eropa, dan Timur Tengah.Lebih lengkapnya, jalur totalitas gerhana pada 2 Agustus 2027 diperkirakan akan melintasi beberapa negara berikut:Dilansir dari Kompas.com , negara-negara lain di Afrika, Eropa, dan Timur Tengah juga diperkirakan akan memiliki pemandangan gerhana parsial pada tanggal yang sama.Baca juga: Kronologi Kebakaran Gudang PT Dua Kelinci Pati pada Senin MalamFenomena gerhana Matahari terlama ini dinantikan oleh banyak masyarakat dunia.
(prf/ega)
Gerhana Matahari Total Terlama Abad Ini, Bisa Dilihat dari Indonesia?
2026-01-11 04:08:54
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 03:27
| 2026-01-11 02:13
| 2026-01-11 02:07










































