- Pevoli putri Indonesia, Megawati Hangestri, dipastikan kembali tampil di Proliga 2026.Megawati Hangestri akan berseragam Jakarta Pertamina Enduro (JPE) untuk kelima kalinya sepanjang kariernya di kompetisi domestik.Kepastian tersebut diumumkan langsung melalui unggahan resmi Jakarta Pertamina Enduro di media sosial.Klub menyampaikan kembalinya pemain andalan tim nasional voli putri Indonesia tersebut sebagai bagian dari persiapan menghadapi Proliga 2026."Proliga 2026 akan menjadi Tahun ke 5 Mega kembali memperkuat Jakarta Pertamina Enduro dengan spike keras serta kecerdasan aksinya. Kapten @tisyaamallya percaya kekeluargaan tim akan semakin solid dan mantab menghadapi pertandingan nanti," tulis laman Jakarta Pertamina Enduro di Instagram, Kamis .Megawati selama ini dikenal sebagai salah satu pevoli putri Indonesia dengan pengalaman panjang di level nasional maupun internasional.Perannya sebagai kapten timnas juga memberi nilai tambah bagi Jakarta Pertamina Enduro dalam membangun kekompakan tim.Baca juga: Jawaban Megawati Hangestri Soal Karier Selanjutnya Usai SEA Games 2025Kembalinya Megawati ke Proliga 2026 sekaligus menjawab berbagai spekulasi terkait masa depannya.Sebelumnya, sempat muncul kabar bahwa pemain berjuluk Megatron tersebut akan kembali berkarier di Liga Voli Korea Selatan.Rumor itu mencuat setelah Megawati berpisah dengan klub Turki, MarisaBBSK.A post shared by Jakarta Pertamina Energi (@jpevolley)Namanya kembali dikaitkan dengan Korea Selatan, mengingat performanya bersama Red Sparks dalam dua musim sebelumnya menuai perhatian.Namun, keputusan bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro memastikan Megawati tetap melanjutkan karier di kompetisi dalam negeri.Kehadiran Megawati juga menjadi bagian dari persiapan jangka panjang jelang agenda tim nasional, termasuk SEA Games 2025.Baca juga: Kata Megawati Hangestri Usai Tim Voli Putri Raih Perunggu SEA Games 2025Bergabungnya Megawati menjadi bagian dari langkah besar Jakarta Pertamina Enduro dalam menyusun kekuatan untuk Proliga 2026.Klub tersebut sebelumnya juga merekrut sejumlah pemain dari Bank Jatim.
(prf/ega)
Usai SEA Games 2025, Megawati Hangestri Jadikan Klub Proliga Labuhan Berikutnya
2026-01-13 22:11:09
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-13 22:14
| 2026-01-13 21:22
| 2026-01-13 21:06
| 2026-01-13 20:23










































