Harga Bekas LSUV Akhir Tahun, Xpander Cross Rp 170 Jutaan

2026-01-12 09:58:55
Harga Bekas LSUV Akhir Tahun, Xpander Cross Rp 170 Jutaan
JAKARTA, – Menjelang akhir tahun 2025, pasar mobil bekas di Indonesia masih menunjukkan minat yang kuat pada segmen Low Sport Utility Vehicle (Low SUV/LSUV).Di tengah harga mobil baru yang cenderung tinggi dan daya beli masyarakat yang belum sepenuhnya pulih, LSUV bekas menjadi alternatif menarik karena menawarkan fleksibilitas penggunaan untuk kebutuhan harian maupun perjalanan jarak jauh.Ketua Umum Asosiasi Mobil Bekas Indonesia (AMBI), Tjung Subianto, menilai bahwa LSUV masih menjadi salah satu segmen favorit di pasar mobil bekas karena sesuai dengan kebutuhan mayoritas konsumen Indonesia.Baca juga: Belajar dari Insiden 4 Orang Tewas di Mobil, Apakah karena AC?/Gilang Mitsubishi Xpander Cross“Untuk mobil bekas, yang paling banyak dicari tetap di segmen low, termasuk Low SUV, karena harganya masih masuk dan fungsinya dapat,” ujar Tjung Subianto atau yang disapa Ko Ationg, kepada Kompas.com belum lama ini.Sejumlah model LSUV tercatat tetap aktif diperdagangkan di bursa mobil bekas. Dari beberapa situs jual beli daring, misalnya Toyota Rush untuk produksi tahun 2020 hingga 2024, umumnya berada di kisaran harga Rp 180 juta hingga Rp 270 juta, tergantung kondisi dan tipe.Kembarannya, Daihatsu Terios, memiliki rentang harga yang tidak jauh berbeda, yakni sekitar Rp 180 juta sampai Rp 240 juta, dan tetap diminati berkat reputasinya yang tangguh dan perawatan yang relatif mudah.Baca juga: Gran Max Pikap Jadi Model Paling Laris Daihatsu di Manado dan BitungSIS Suzuki XL7 HybridDi sisi lain, Mitsubishi Xpander Cross sebagai LSUV berbasis MPV juga menjadi incaran karena kenyamanan kabin dan tampilan crossover yang modern. Harga bekasnya kini berada di kisaran Rp 170 juta hingga Rp 290 juta.Sementara itu, Honda BR-V menempati posisi harga yang cukup lebar, mulai dari Rp 180 juta hingga tembus Rp 310 juta untuk unit tahun muda dan varian tertinggi.Pilihan lain datang dari Suzuki XL7, yang dikenal menawarkan desain SUV dengan harga kompetitif. Di pasar bekas, XL7 dipasarkan di rentang Rp 180 juta hingga Rp 280 juta.Adapun Hyundai Stargazer X, sebagai model crossover yang relatif baru, mulai bermunculan di pasar mobil bekas dengan harga yang masih cukup stabil di kisaran Rp 230 jutaan, menyasar konsumen yang menginginkan LSUV bergaya modern.Baca juga: Bayar Pajak Kendaraan Online Dapat QR Code, Ini FungsinyaMarketplace/Facebook Ilustrasi mobil bekas Stargzer X 2023.Berikut ini daftar harga LSUV bekas pada Desember 2025:1. Toyota Rush (2020-2025): Rp 180 jutaan sampai Rp 280 jutaan2. Mitsubishi Xpander Cross (20202-2025): Rp 170 jutaan sampai Rp 290 jutaan3. Daihatsu Terios (2020-2025): Rp 190 jutaan sampai Rp 240 jutaan4. Honda BR-V (2020-2025): Rp 190 jutaan sampai Rp 310 jutaan5. Suzuki XL7 (2020-2025): Rp 180 jutaan sampai Rp 280 jutaan6. Hyundai Stargazer X (2023-2025): Rp 230 jutaan sampai Rp 260 jutaan


(prf/ega)