Persiba Vs PSS, Pesan Muhammad Nasuha

2026-01-12 18:42:57
Persiba Vs PSS, Pesan Muhammad Nasuha
BALIKPAPAN, - Persiba Balikpapan akan membuka putaran kedua Pegadaian Championship 2025/2026 dengan menjamu pemuncak klasemen sementara Grup 2, PS Sleman.Bentrok kedua tim akan digelar di Stadion Batakan, Kota Balikpapan pada Rabu malam, kick-off pukul 20.00 WITA.Secara statistik, PS Sleman jelas lebih diunggulkan.Sepanjang putaran pertama kemarin, PSS sukses memetik enam kemenangan, dua kali seri, dan satu kekalahan dari sembilan pertandingan.Dari tiga pertemuan terakhir, PS Sleman juga lebih unggul dari Persiba.Dari tiga pertemuan, Super Elang Jawa sukses menang tiga kali, termasuk kemenangan 2-1 pada pertemuan pertama di Stadion Maguwoharjo, Sleman, 15 September 2025 lalu.Pelatih Persiba, Muhammad Nasuha, mengakui lawannya kali ini bukan tim sembarangan.Baca juga: Sosok Pemilik PSS Sleman, Pengusaha Tambang yang Masuk Daftar Orang Terkaya RISecara terbuka, dia menyebut PS Sleman merupakan salah satu tim terkuat di Grup 2 Pegadaian Championship.“Kita tahu bahwa PSS adalah tim kuat, tapi kami akan bermain di kandang. Saya yakin pemain akan punya motivasi lebih untuk memenangkan pertandingan,” kata Nasuha pada sesi konferensi pers jelang pertandingan, Selasa .Mantan pemain Timnas Indonesia ini menambahkan, PSS punya banyak pemain dengan kualitas individu yang merata, khususnya di lini serang yang dihuni pemain-pemain yang mengandalkan kecepatan.Pada putaran pertama, PS Sleman menjadi salah satu klub paling subur dengan 19 gol.Penyerang mereka, Gustavo Tocantins, saat ini juga tercatat sebagai top skor Grup 2 dengan koleksi tujuh gol.Situasi ini jelas akan menjadi tantangan tersendiri bagi Persiba, yang sepanjang putaran pertama kemarin punya masalah di lini pertahanan.Dari sembilan pertandingan yang sudah dijalani, Persiba tercatat sudah 15 kali kebobolan.“Kami sudah mengevaluasi kekuatan mereka dan menyiapkan antisipasi. Semua pemain harus disiplin menjaga pertahanan. Saat kehilangan bola, fokus dan konsentrasi harus dijaga. PSS punya penyerang cepat, dan itu harus diwaspadai,” sebut dia.


(prf/ega)