Anak Bunuh Ibu di Medan, Psikolog: Pelaku Sakit Hati Kakaknya Dipukuli

2026-01-16 02:10:48
Anak Bunuh Ibu di Medan, Psikolog: Pelaku Sakit Hati Kakaknya Dipukuli
MEDAN, - Psikolog Forensik, Irna Minauli, mengungkapkan alasan AL (12) nekat membunuh ibunya, F (42), setelah mendapati kakaknya kerap kali dipukuli.Irna menjelaskan, anak yang terpapar dengan kekerasan yang dilakukan orangtua terus ditambah dengan tontonan akan menimbulkan trauma yang besar."Cuma mungkin orang menanyakan yang lebih sering kena sasaran kan kakaknya ya, kok dia yang merasa sakit hati," kata Irna saat hadiri konferensi pers di Polrestabes Medan pada Senin ."Perlu diketahui bahwa, hubungan antara kakak dan adik jauh lebih erat dibanding anak dengan orangtua," tambahnya.Baca juga: Kapolrestabes: Obsesi Anak Bunuh Ibu di Medan dari Game dan Anime Irna menuturkan, kakak telah menjadi role model adik.Lebih dari itu, sang kakak juga selalu mendampingi adik dalam beberapa situasi.Alhasil, luka yang didapati kakaknya membuat adiknya terganggu."Terus saya juga menangani kakak. Sebenarnya si kakak tidak sesakit hati adiknya terhadap perlakuan ibunya. Karena dia berusaha memaklumi apa yang terjadi," ungkap Irna."Dan menurut penuturannya kejadian kekerasan ini sudah cukup lama. Terutama setelah kedua orang tuanya sudah pisah kamar. Jadi kira-kira 3 tahun yang lalu," tambahnya.Baca juga: Polisi Tak Temukan DNA Ayah di TKP Anak Bunuh Ibu di Medan Irna menduga sejak saat itu korba semakin temperamental dan beberapa kali melampiaskan amarah terhadap suami ke kedua anaknya.Sebelumnya, Kapolrestabes Medan Kombes Calvijn Simanjuntak mengungkapkan motivasi atau hal yang mendorong AL melukai korban.Pertama, melihat kekerasan yang dilakukan korban terhadap kakak dan ayah yang diancam menggunakan pisau."Kedua, melihat kakak yang dipukuli korban menggunakan sapu dan tali pinggang," kata Calvijn."Ketiga, sakit hati game online dihapus," tambahnya.Selain itu, AL juga terobsesi dari game dan film anime yang menggambarkan pembunuhan menggunakan pisau.


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#4

Pada hari penerapan, ganjil genap berlaku dalam dua sesi, yakni pagi pukul 06.00–10.00 WIB dan sore pukul 16.00–21.00 WIB. Pengendara yang melintas di akses tol yang terhubung langsung dengan jalan ganjil genap tetap wajib menyesuaikan pelat nomor kendaraan.Baca juga: Wisatawan Menuju Gunungkidul Diimbau Gunakan Jalur AlternatifAdapun 28 akses gerbang tol di Jakarta yang terkena ganjil genap pada pekan ini sebagai berikut:1. Jalan Anggrek Neli Murni sampai akses masuk Tol Jakarta-Tangerang2. Off ramp Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai Jalan Brigjen Katamso3. Jalan Brigjen Katamso sampai Gerbang Tol Slipi 24. Off ramp Tol Tomang/Grogol sampai Jalan Kemanggisan Utama5. Simpang Jalan Palmerah Utara-Jalan KS Tubun sampai Gerbang Tol Slipi 16. Jalan Pejompongan Raya sampai Gerbang Tol Pejompongan7. Off ramp Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai akses masuk Jalan Tentara Pelajar8. Off ramp Tol Benhil/Senayan/Kebayoran sampai akses masuk Jalan Gerbang Pemuda9. Off ramp Tol Kuningan/Mampang/Menteng sampai simpang Kuningan10. Jalan Taman Patra sampai Gerbang Tol Kuningan 211. Off ramp Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai simpang Pancoran12. Simpang Pancoran sampai Gerbang Tol Tebet13. Jalan Tebet Barat Dalam Raya sampai Gerbang Tol Tebet 214. Off ramp Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai Jalan Pancoran Timur II15. Off ramp Tol Cawang/Halim/Kampung Melayu sampai simpang Jalan Otto Iskandardinata-Jalan Dewi Sartika16. Simpang Jalan Dewi Sartika-Jalan Otto Iskandardinata sampai Gerbang Tol Cawang17. Off ramp Tol Halim/Kalimalang sampai Jalan Inspeksi Saluran Kalimalang18. Jalan Cipinang Cempedak IV sampai Gerbang Tol Kebon Nanas19. Jalan Bekasi Timur Raya sampai Gerbang Tol Pedati20. Off ramp Tol Pisangan/Jatinegara sampai Jalan Bekasi Barat21. Off ramp Tol Jatinegara/Klender/Buaran sampai Jalan Bekasi Timur Raya22. Jalan Bekasi Barat sampai Gerbang Tol Jatinegara23. Simpang Jalan Rawamangun Muka Raya-Jalan Utan Kayu Raya sampai Gerbang Tol Rawamangun24. Off ramp Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan Utan Kayu Raya-Jalan Rawamangun Muka Raya25. Off ramp Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan H Ten Raya-Jalan Rawasari Selatan26. Simpang Jalan Rawasari Selatan-Jalan H Ten Raya sampai Gerbang Tol Pulomas27. Off ramp Tol Cempaka Putih/Senen/Pulogadung sampai simpang Jalan Letjend Suprapto-Jalan Perintis Kemerdekaan28. Simpang Jalan Pulomas sampai Gerbang Tol Cempaka Putih

| 2026-01-16 00:00