– JNE masih membuka layanan gratis onkos kirim (ongkir) untuk pengiriman bantuan menuju daerah terdampak banjir Sumatera hingga 10 Desember 2025.Presiden Direktur JNE, M. Feriadi Soeprapto, menyampaikan program ini diadakan sebagai bagian dari wujud komitmen perusahaan JNE untuk terus hadir dalam berbagai inisiatif kemanusiaan.“Sejak berdiri, JNE berpegang pada nilai-nilai Berbagi, Memberi, dan Menyantuni dengan semangat Connecting Happiness. Nilai ini pula yang melatarbelakangi ajakan kami untuk Bergerak Bersama membantu para korban. Kami ingin memastikan masyarakat dapat menyalurkan bantuan dengan mudah, cepat, dan tepat sasaran,” ujarnya, dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com pada Minggu .Baca juga: Aceh Tamiang Disebut Kota Zombie usai Disapu Banjir, Ini 5 Fakta KondisinyaIa pun mengajak masyarakat untuk Bergerak Bersama membantu korban banjir dan tanah longsor yang melanda Aceh, Sumatera Utara (Sumut), Sumatera Barat (Sumbar), dan wilayah sekitarnya.Feriadi menegaskan pentingnya gerak kolaborasi oleh berbagai pihak dalam penanganan bencana di Tanah Air.“Kami mengajak semua elemen masyarakat untuk Bergerak Bersama. Setiap bantuan yang dikirim adalah wujud kepedulian yang berarti bagi saudara-saudara kita yang terdampak. JNE siap menjadi jembatan agar bantuan sampai tepat ke posko-posko kemanusiaan,” kata Feriadi.Masyarakat dapat mengirimkan bantuan ke korban banjir Sumatera melalui Kantor Perwakilan dan Kantor Cabang Utama JNE di masing-masing daerah.Informasi lokasi kantor terdekat dapat dicek melalui laman resmi JNE atau akun Instagram @JNE_ID.Jenis barang bantuan yang dapat dikirim, termasuk:Baca juga: 4 Perusahaan Terindikasi Penyebab Banjir di Sumatera Disegel Kemenhut, Misteri Pemilik Gelondongan Kayu Mulai TerungkapUntuk jadi perhatian, JNE membatasi berat setiap kiriman bantuan untuk korban banjir Sumatera maksimal adalah 10 kilogram.Adapun JNE menegaskan, makanan basah, cepat busuk, dan barang cair tidak termasuk dalam ketentuan program.Bantuan akan disalurkan melalui Posko JNE di Aceh, Sumut, dan Sumbar bekerja sama dengan organisasi kemanusiaan setempat.Feriadi pun mengajak masyarakat dapat mendoakan keselamatan dan kekuatan bagi warga terdampak bencana di Aceh, Sumut, dan Sumbar.“Semoga saudara-saudara kita diberikan ketabahan dalam menghadapi situasi ini. JNE akan terus berkomitmen memberikan manfaat bagi masyarakat kapan pun dibutuhkan,” ucapnya.JNE diketahui adalah perusahaan nasional yang berkonsentrasi pada bidang usaha jasa pengiriman dan pendistribusian. Perusahaan itu berdiri sejak 1990 atau kini sudah berusia 35 tahun.
(prf/ega)
JNE Masih Gratiskan Ongkir Bantuan ke Korban Banjir Sumatera hingga 10 Desember, Ini Caranya
2026-01-12 00:38:52
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 06:02
| 2026-01-12 05:36
| 2026-01-12 04:47
| 2026-01-12 04:29
| 2026-01-12 04:27










































