MALANG, - Puluhan bus di terminal Arjosari, Malang, mendadak dilakukan rampcheck oleh petugas UPT Terminal Tipe A (TTA) Arjosari, untuk memeriksa kesiapan armada angkutan jelang Natal dan Tahun Baru 2026 (Nataru), Senin .Dari sekitar 60 bus antar kota antar provinsi (AKAP) dan antar kota dalam provinsi (AKDP) yang dilakukan rampcheck, petugas menemukan dua AKAP dan satu AKDP tidak laik jalan.Kepala UPT Terminal Tipe A (TTA) Arjosari, Mega Perwira Donowati mengatakan, faktor tidak laik jalannya beberapa armada bus tersebut bervariasi. Mulai dari adanya retakan di kaca depan bus, tidak standarnya sabuk pengaman, alat pemadam api ringan (APAR) yang sudah kedaluarsa hingga surat administrasi yang sudah mati."Secara umum masih pelanggaran ringan. Sehingga, kami hanya melakukan tindakan peringatan," kata Mega, Senin.Baca juga: Dishub dan Polresta Banyuwangi Gencarkan Rampcheck Bus Jelang NataruTidak hanya kepada kru dan sopir, UPT Terminal Tipe A (TTA) Arjosari juga melayangkan peringatan kepada perusahaan bus terkait."Tadi ada salah satu bus yang surat administrasinya sudah mati selama tiga hari. Sopir mengklaim surat yang baru tidak dibawa. Tapi kami akan lakukan kroscek lebih lanjut ke perusahaan benar tidaknya," ujarnya.Dari sekian pelanggaran yang ditemukan, Mega mewanti-wanti agar semua pihak, baik kru hingga manajemen perusahaan memerhatikan peringatan yang dikeluarkan.Sebab, jika tidak, Mega mengancam akan melakukan penilangan apabila pada saat rampcheck berikutnya masih ditemukan pelanggaran pada bus yang sama."Perusahaan biasanya bilang karena tidak ada biaya. Tapi kami tegaskan kembali, bahwa tidak ada alasan untuk keselamatan," katanya menegaskan.Baca juga: Jelang Libur Nataru, Polisi dan Dishub Pasuruan Lakukan Rampcheck di PO BusMega menyebut, selama menjelang Natal dan Tahun Baru, pihaknya akan melakukan rampcheck setiap hari, dengan jumlah bus yang diperiksa kurang lebih sebanyak 40-60 unit per hari."AKDP biasanya kami rampcheck dua hari sekali. Tapi, kalau AKAP tiga hari sekali, sebab trayek mereka ke luar kota," ujarnya."Kalau pada saat rampcheck masih ditemukan pelanggaran pada bus yang sama, maka langsung akan kami tilang," kata Mega lagi.
(prf/ega)
Dishub Gelar Ramp Check di Terminal Arjosari, 3 Bus Ditemukan Tak Laik Jalan
2026-01-11 23:20:54
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 23:20
| 2026-01-11 23:01
| 2026-01-11 22:32
| 2026-01-11 21:46
| 2026-01-11 21:14










































