- Momen canggung mewarnai pertemuan keluarga Keraton Kasunanan Surakarta saat Pakubuwono XIV Hangabehi disalami kakaknya, GKR Panembahan Timoer Rumbai Kusuma Dewayani.Peristiwa itu terjadi usai rapat di Ruang Rapat Wali Kota Solo, Senin .Dalam situasi tersebut, Gusti Timoer, yang kini mendukung Pakubuwono XIV Purboyo, menghampiri Hangabehi dan mengajaknya bertegur sapa.Raut wajah keduanya nampak sumringah, keduanya saling bertukar senyum dan diliputi suasana hangat.Pertemuan singkat itu menjadi sorotan karena berlangsung di tengah perbedaan sikap mengenai penerus takhta Keraton Surakarta.Baca juga: KGPH Mangkubumi Ungkap Hasil Pertemuan dengan Menteri Kebudayaan soal Keraton SoloUsai rapat, Gusti Timoer mendatangi Hangabehi dan menyalaminya secara langsung.Ia menyapa adiknya itu dengan nada santai sambil bercanda di hadapan sejumlah pihak yang hadir.“Ini adik saya. Mau dipegang seperti ini saya Alhamdulillah,” ungkap Gusti Timoer.Ia menegaskan bahwa hubungan persaudaraan tetap terjaga meski terdapat perbedaan pandangan terkait penerus takhta Keraton Kasunanan Surakarta.Menurutnya, komunikasi tetap terbuka jika sewaktu-waktu Hangabehi ingin menjalin dialog.“Namanya juga tetap saudara. Itu adik saya. Hanya ingin kalau beliau berbicara dengan saya, saya persilakan. Waktu tujuh harian masih (bertemu),” terang Gusti Timoer.Baca juga: Kronologi Insiden Penggembokan Pintu Keraton Surakarta dan Klarifikasi Pihak PB XIV HamengkunegoroMenanggapi momen tersebut, Hangabehi menyebut bahwa bertegur sapa merupakan hal yang wajar di antara sesama kerabat dalem.Ia menegaskan bahwa Gusti Timoer adalah kakaknya sendiri, sehingga sikap saling menyapa tidak perlu dipersoalkan.“Sama-sama saling bertatap muka sebaiknya seperti apa,” terangnya.Hangabehi juga menyampaikan bahwa tidak ada pembahasan khusus dalam pertemuan singkat tersebut.
(prf/ega)
Momen Pertemuan dengan Pakubuwono XIV Hangabehi, GKR Panembahan Timoer: Ini Adik Saya
2026-01-12 05:50:51
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 06:01
| 2026-01-12 04:54
| 2026-01-12 04:20
| 2026-01-12 04:05










































