Dua Mata Elang Dikeroyok saat Hentikan Pemotor di Kalibata, Satu Tewas

2026-01-11 22:58:52
Dua Mata Elang Dikeroyok saat Hentikan Pemotor di Kalibata, Satu Tewas
Jakarta - Dua orang penagih utang atau mata elang dikeroyok saat menagih pengendara motor di depan Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis sore. Satu di antaranya tewas dalam kejadian tersebut."Iya, matel dipukulin. Akhirnya dibawa ke pinggir. Ya, sementara yang satu meninggal, yang satu masih hidup," kata Kapolsek Pancoran, Kompol Mansur, Kamis malam.Menurut keterangan saksi, kata dia, kejadian bermula ketika kedua matel menghentikan seorang pengendara sepeda motor sekira pukul 15.30 WIB. Saat sepeda motor diberhentikan, tiba-tiba beberapa orang dari sebuah mobil turun dan langsung mengeroyok kedua anggota matel tersebut.AdvertisementPara pelaku yang diperkirakan berjumlah empat hingga lima orang, kemudian melarikan diri."Ini pengendara mobil di belakang, tiba-tiba ngeroyok gitu. Enggak tahu mungkin mau membantu atau bagaimana," kata Mansur, dilansir Antara.


(prf/ega)