Film Terakhir Kim Sae Ron yang Dibintangi Lee Chae Min Tayang Februari 2026

2026-01-12 03:37:33
Film Terakhir Kim Sae Ron yang Dibintangi Lee Chae Min Tayang Februari 2026
- Film terakhir aktris Kim Sae Ron sebelum kepergiannya, Every Day, We, mengumumkan jadwal penayangan perdananya.Film romansa remaja ini akan hadir di bioskop pada Februari 2026, bersamaan dengan perilisan poster perdana yang langsung mencuri perhatian.Diadaptasi dari webtoon populer, Every Day, We mengangkat kisah cinta pertama yang pahit sekaligus manis.Baca juga: Kepolisian Korea Sedang Dalami 10 Laporan Kasus terkait Kim Soo Hyun dan Kim Sae RonCerita berfokus pada Oh Ho Su (Lee Chae Min), yang secara impulsif menyatakan perasaannya kepada sahabat masa kecilnya, Han Yeo Wool (Kim Sae Ron), tepat sehari sebelum mereka masuk SMA.Alih-alih menyambut perasaan tersebut, Yeo Wool justru bereaksi keras.Pengakuan cinta dan ciuman mendadak Ho Su membuatnya marah hingga memutuskan persahabatan mereka.Baca juga: 8 Gaya Lee Chae Min Pemeran Bon Appétit, Your Majesty, Bisa Jadi Inspirasi HangoutNamun, takdir mempertemukan kembali keduanya pada hari pertama SMA, di sekolah dan kelas yang sama, memaksa mereka menghadapi emosi yang belum selesai.Di usia 17 tahun, ketika cinta pertama datang bersamaan dengan patahnya persahabatan, Ho Su dan Yeo Wool harus belajar memahami perasaan mereka yang semakin rumit.Film ini menggambarkan dengan jujur kebingungan, kecanggungan, dan luka yang sering menyertai cinta pertama.Baca juga: Terungkap Rekaman Pengakuan Kim Sae Ron Sudah Berhubungan dengan Kim Soo Hyun sejak Kelas 8Lee Chae Min menghadirkan pesona baru sebagai remaja yang mengalami jatuh cinta untuk pertama kalinya.Sementara itu, Kim Sae Ron sepenuhnya menyatu dengan karakter Yeo Wool, menampilkan sisi ceria sekaligus rapuh seorang siswi SMA yang terombang-ambing oleh perasaan yang tak terduga.Poster resmi film menampilkan momen intim Ho Su dan Yeo Wool yang berbagi payung di tengah hujan.Baca juga: Lee Chae Min Jadi Aktor Drama Terpopuler Oktober 2025 Berkat Bon Appétit, Your MajestyDengan tagline “Does first love really never come true?”, visual tersebut merangkum perasaan manis dan perih dari cinta pertama—sebuah pengalaman universal yang membekas dalam ingatan banyak orang.Sebagai karya terakhir Kim Sae Ron, Every Day, We menjadi film yang dinantikan, tak hanya oleh penggemar webtoon aslinya, tetapi juga oleh penikmat drama dan film romansa Korea.


(prf/ega)