JAKARTA, - UD Trucks Indonesia menutup tahun 2025 dengan rangkaian inisiatif strategis yang memperkuat posisinya sebagai salah satu motor penggerak transformasi logistik nasional.Presiden Direktur UD Trucks Indonesia, Johan Kleinsteuber, mengatakan bahwa berbagai langkah strategis yang dilakukan sepanjang tahun 2025 menjadi fondasi penting bagi transformasi jangka panjang.“Tahun 2025 menunjukkan bahwa Indonesia memasuki era logistik baru, lebih cepat, lebih cerdas, dan lebih berkelanjutan. Peran kami adalah menjadi mitra yang hadir di setiap tahap perjalanan pelanggan, mulai dari pelatihan pengemudi hingga inovasi kendaraan. Kami percaya masa depan transportasi Indonesia dibangun dari kombinasi teknologi, kemitraan, dan keberanian untuk berubah,” katanya dalam pembukaan acara UD Trucks Media Gathering 2025, Senin .Baca juga: Indonesia Bisa Belajar dari VinFast: Kunci Membangun Mobil NasionalJohan juga menyatakan bahwa tahun 2025 bukan hanya tahun pencapaian bagi UD Trucks, tetapi juga tahun kontribusi, perubahan, dan kemitraan yang semakin diperkuat.Dengan semangat Going the Extra Mile, UD Trucks berkomitmen untuk melanjutkan perjalanan transformasi ini di tahun depan."Melihat ke tahun 2026, fokus kami tetap sama, yakni percepatan edukasi keselamatan, ekspansi layanan purna jual, penguatan teknologi telematika, serta pengembangan solusi kendaraan rendah emisi yang lebih luas," ujarnya.UD Trucks Johan Kleinsteuber, Presiden Direktur UD Trucks Indonesia menyampaikan komitmen perusahaan dalam Media Gathering 2025Keseriusan UD Trucks dalam pelatihan pengemudi juga dihadirkan melalui program edukasi keselamatan bagi pengemudi di GIIAS 2025.Baca juga: Performa Honda di MotoGP: Status Naik Dari Kategori D ke CProgram ini mencakup sesi pelatihan teknik mengemudi, pengenalan fitur keselamatan modern, dan interaksi langsung bersama komunitas otomotif.Dari program ini, UD Trucks menegaskan bahwa masa depan transportasi nasional tidak hanya dibangun oleh kendaraan yang kuat, tetapi juga oleh sumber daya manusia yang terlatih dan sadar keselamatan."Tidak hanya itu, tahun ini menjadi momentum penting dengan kehadiran New Kuzer SKE 150. Kami bangga Indonesia menjadi salah satu negara yang meluncurkan model ini," kata Johan.
(prf/ega)
UD Trucks Indonesia: Transformasi Logistik 2025
2026-01-12 04:21:15
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 04:51
| 2026-01-12 04:32
| 2026-01-12 04:01
| 2026-01-12 02:45
| 2026-01-12 02:17










































