Jakarta Presiden Prabowo Subianto menyerahkan pesawat A400M secara resmi ke TNI AU. Presiden membanggakan kelengkapan alat yang ada di dalam pesawat itu. Mulai dari modul ambulans hingga untuk penanganan kebakaran hutan dan lahan alias karhutla. “Tadi saya diberi penjelasan untuk C130 kita sudah punya kontainer ambulans udara. Saya perintahkan kita segera pesen modul ambulans udara untuk A400. Dan juga saya sudah instruksikan untuk diperlengkapi dengan alat-alat untuk menghadapi kebakaran hutan,” tutur Prabowo di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin .Selain itu, pesawat A400M juga berfungsi menjadi tanker udara. Bisa juga difungsikan sebagai pengangkut logistik. Namun, kegunaan utama tetap sebagai unit evakuasi korban.Advertisement“Tapi ini saya kira lebih nanti lebih berpengaruh dalam evakuasi yang luka-luka, yang perlu operasi dan sebagainya. Makanya kita bikin modul operasi udara operasi ambulans udara, dan TNI saya perintahkan Untuk menambah batalion-batalion kesehatan,” jelas dia.Batalion tim kesehatan ini nantinya tidak hanya mendukung penanganan bencana di wilayah nasional, namun juga aksi kemanusiaan yang terjadi di kawasan internasional.“Ingat waktu kita peristiwa tsunami di Aceh, banyak negara datang bantu kita. Waktu kita ada masalah di Sulawesi Tengah, di Palu, juga banyak negara bantu kita. Jadi kita juga sebagai bagian dari komunitas dunia kita harus juga bantu Negara-negara dalam kesulitan,” ungkapnya.“Waktu Turki gempa bumi besar, kita juga kirim. Kita kirim dua Hercules dan kita siap waktu itu kirim kapal. Kita sekarang masih ada tim kesehatan di Gaza bersama UEA, masih ada di situ,” bangga Prabowo.
(prf/ega)
Presiden Prabowo Banggakan Pesawat Airbus A400M, Dilengkapi Modul Ambulans Udara Hingga Operasi Karhutla
2026-01-13 05:09:58
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-13 06:00
| 2026-01-13 05:47
| 2026-01-13 04:59
| 2026-01-13 04:59
| 2026-01-13 04:17










































