6 Keterampilan yang Perlu Dilatih sebelum Anak Berusia 10 Tahun

2026-01-12 05:50:51
6 Keterampilan yang Perlu Dilatih sebelum Anak Berusia 10 Tahun
- Menjelang usia 10 tahun, anak mulai memasuki fase transisi menuju masa praremaja. Pada usia ini, anak memang belum sepenuhnya mandiri, tetapi sudah perlu dibekali keterampilan dasar agar mampu mengelola dirinya sendiri secara bertahap.Sejumlah ahli menilai bahwa usia ini merupakan momen penting untuk melatih kemandirian, pengambilan keputusan sederhana, serta kemampuan berkomunikasi.Keterampilan ini bukan ditujukan agar anak langsung “sempurna”, melainkan sebagai fondasi menuju remaja yang percaya diri dan bertanggung jawab.Baca juga: Kalimat Sepele tapi Toxic ini Bisa Melukai Mental Anak Laki-laki“Bagi saya, mengajarkan anak usia 10 tahun untuk melakukan sesuatu secara mandiri adalah fondasi untuk membantu mereka mengembangkan motivasi intrinsik,” ujar Homayoun, penasihat akademik, dikutip dari Good Housekeeping pada Selasa .Menurut Homayoun, mengajarkan anak usia 10 tahun melakukan berbagai hal sendiri merupakan dasar penting dalam membangun motivasi dari dalam diri.Berikut enam keterampilan hidup yang dinilai penting mulai dilatih sebelum anak menginjak usia 10 tahun.Baca juga: Cara Membangun Kepercayaan Anak, Menepati PerkataanAnak usia 10 tahun memang belum sepenuhnya bebas mengatur waktunya sendiri. Namun, mereka sudah seharusnya mulai memahami bagaimana memanfaatkan waktu luang yang berada dalam kendalinya.Pada usia ini, anak idealnya mulai mampu memperkirakan durasi mengerjakan pekerjaan rumah atau tugas rumah, lalu menyusunnya sebelum aktivitas hiburan seperti bermain gim atau menonton video.Dokter spesialis tumbuh kembang anak Damon Korb menjelaskan bahwa kemampuan ini berkembang secara bertahap sejak usia dini.“Anak belajar bahwa setiap tugas memiliki langkah awal, tengah, dan akhir. Kesadaran ini membantu mereka mengelola tugas yang lebih besar,” jelas Korb.Baca juga: 4 Gejala Hernia pada Anak Menurut Dokter, Termasuk Benjolan yang Hilang TimbulIa menambahkan bahwa anak usia 10 tahun memang belum memiliki penguasaan penuh dalam mengatur waktu. Namun, makin sering anak berlatih, semakin siap mereka menghadapi tuntutan sekolah dan kehidupan di tahap berikutnya.freepik ibu dan anak bahagiaMengucapkan “terima kasih” mungkin terdengar sederhana, tetapi bagi anak, keterampilan ini berkaitan erat dengan kecerdasan emosional.Anak perlu belajar menerima bantuan atau pujian tanpa merasa canggung, meremehkan diri sendiri, maupun berlebihan.“Hal ini menunjukkan rasa syukur, perhatian, serta pengakuan terhadap orang yang membantu atau menyadari kebutuhan anak,” kata Lorena V. Billone.


(prf/ega)