Sepanjang 2025, laju pertumbuhan kendaraan listrik tercatat lebih tinggi dibandingkan kendaraan bermesin konvensional, meskipun secara pangsa pasar kendaraan listrik masih merupakan bagian kecil dari total penjualan kendaraan roda empat nasional.Dari sisi kebijakan, pemerintah menetapkan target pengembangan kendaraan listrik sebagai bagian dari strategi industri otomotif jangka panjang. Baca juga: Perluas Insentif Nonfiskal Mobil Listrik ke Seluruh IndonesiaTarget tersebut mencakup produksi sekitar 600.000 unit kendaraan listrik secara domestik dan sekitar 2 juta kendaraan listrik beroperasi di jalanan pada 2030. Upaya ini didukung oleh kebijakan fiskal dan pengembangan ekosistem industri pendukung, termasuk industri baterai.Dengan demikian, elektrifikasi menjadi bagian dari tahapan lanjutan pengembangan industri otomotif Indonesia, yang berjalan bersamaan dengan penguatan manufaktur, ekspor, dan penyesuaian struktur industri terhadap perubahan teknologi.

2026-01-12 05:35:00
Sepanjang 2025, laju pertumbuhan kendaraan listrik tercatat lebih tinggi dibandingkan kendaraan bermesin konvensional, meskipun secara pangsa pasar kendaraan listrik masih merupakan bagian kecil dari total penjualan kendaraan roda empat nasional.Dari sisi kebijakan, pemerintah menetapkan target pengembangan kendaraan listrik sebagai bagian dari strategi industri otomotif jangka panjang. Baca juga: Perluas Insentif Nonfiskal Mobil Listrik ke Seluruh IndonesiaTarget tersebut mencakup produksi sekitar 600.000 unit kendaraan listrik secara domestik dan sekitar 2 juta kendaraan listrik beroperasi di jalanan pada 2030. Upaya ini didukung oleh kebijakan fiskal dan pengembangan ekosistem industri pendukung, termasuk industri baterai.Dengan demikian, elektrifikasi menjadi bagian dari tahapan lanjutan pengembangan industri otomotif Indonesia, yang berjalan bersamaan dengan penguatan manufaktur, ekspor, dan penyesuaian struktur industri terhadap perubahan teknologi.



(prf/ega)