Asri Welas Ajarkan Anak Hargai Film dengan Nonton ke Bioskop

2026-01-11 22:14:30
Asri Welas Ajarkan Anak Hargai Film dengan Nonton ke Bioskop
JAKARTA, - Aktris peran Asri Welas menghadiri gala premiere film Zootopia 2 bersama ketiga anaknya.Pemain film Sukma itu rupanya sering mengajak anak-anak pergi ke bioskop untuk menghargai film."Jadi memang soalnya ibunya pemain film ya, jadi kalau bisa nonton film. Biar dia menghargai," kata Asri saat ditemui di Gandaria City XXI, Senin .Baca juga: Asri Welas Akui Banyak Didekati Pria, dari Pejabat sampai MusisiSelain mengenalkan sejak dini, Asri Welas juga merasa film adalah medium yang tepat untuk anak belajar tentang kehidupan.Perempuan berusia 46 tahun itu yakin anak-anaknya bisa memetik pelajaran dari film yang ditonton."Jadi apa namanya, ngajarin anak-anak tuh banyak salah satunya paling gampang kan film. Jadi kalau dari film kita bisa lihat baik atau enggak baik, itu langsung," ujar Asri Welas.Baca juga: Mengaku Lakukan Oplas, Asri Welas: Ini Salah Satu Keputusan Terbaikku Meskipun keterkaitan dengan dunia seni peran cukup besar, ketiga anak Asri Welas belum memiliki ketertarikan terhadap film.Ketiga anak Asri Welas itu justru lebih tertarik dengan dunia musik.Sebagai orang tua, Asri Welas hanya bisa memberikan dukungan dan kebebasan untuk anak-anaknya.


(prf/ega)