Malut United hingga Boaz Solossa Kecam Rasisme ke Yance Sayuri Usai Kalahkan Persib Bandung

2026-01-12 03:49:53
Malut United hingga Boaz Solossa Kecam Rasisme ke Yance Sayuri Usai Kalahkan Persib Bandung
- Menajemen Malut United FC menyuarakan kecaman keras terhadap aksi komentar kebencian dan rasisme yang dialami pemainnya, Yance Sayuri, di media sosial.Serangan tersebut muncul setelah Malut United meraih kemenangan 2-0 atas Persib Bandung dalam lanjutan Super League pada 14 Desember 2025.Insiden ini kembali membuka diskusi panjang mengenai praktik rasisme yang masih membayangi sepak bola Indonesia, khususnya di ruang digital.Wakil Manajer Malut United, Asghar Saleh, menilai serangan tersebut sangat disayangkan dan tidak mencerminkan semangat sportivitas.Baca juga: Yance Sayuri Minta Maaf Usai Insiden Duel dengan Marc Klok di Laga Malut United vs PersibIa menyebut komentar bernuansa rasis diduga dilakukan oleh oknum pendukung Persib Bandung yang tidak menerima hasil pertandingan."Serangan tersebut diduga dilakukan oleh oknum pendukung Persib Bandung usai laga Malut United kontra Persib, ini sangat disesalkan," kata Asghar Saleh, Selasa dikutip dari Antara.Asghar menegaskan bahwa rasisme tidak memiliki tempat dalam sepak bola profesional. Menurutnya, sepak bola seharusnya menjadi ruang pemersatu, bukan arena untuk menyebarkan kebencian berbasis ras, suku, atau latar belakang tertentu.Ia juga meminta agar koordinator suporter Persib Bandung, Bobotoh, turut berperan aktif menertibkan oknum-oknum pendukung yang melakukan tindakan tidak terpuji di media sosial."Kami minta koordinator Bobotoh untuk menertibkan oknum pendukung seperti ini," ujar Asghar.Baca juga: Terlibat Insiden Saat Malut United Vs Persib, Yance Sayuri Minta Maaf ke Marc KlokAsghar menyayangkan bahwa serangan serupa bukan kali pertama dialami Yance Sayuri maupun saudaranya, Yakob Sayuri.Menurutnya, pengulangan kasus ini menunjukkan perlunya tindakan yang lebih serius dan sistematis dari seluruh pemangku kepentingan sepak bola nasional."Kita kecam ini. Persib adalah tim besar, tapi perilaku pendukung seperti ini sangat kerdil. Serangan rasis terhadap Yance dan juga Yakob Sayuri sudah berulang kali terjadi," kata mantan wartawan senior tersebut.Selain mengecam pelaku, Asghar juga mempertanyakan sikap PSSI selaku federasi sepak bola Indonesia.Ia menilai federasi belum menunjukkan respons tegas meskipun laporan terkait tindakan rasisme telah disampaikan ke pihak kepolisian.Baca juga: Kata-kata Thom Haye Usai Skor Malut United Vs Persib 2-0"Sudah kami laporkan ke polisi, tapi sampai sekarang federasi terkesan diam. Tidak ada tindakan apa pun," ujarnya.


(prf/ega)