Harga Emas Hari Ini 21 November 2025 di Pegadaian Melonjak: Galeri24 dan UBS Naik Dua Hari Beruntun

2026-01-12 14:07:30
Harga Emas Hari Ini 21 November 2025 di Pegadaian Melonjak: Galeri24 dan UBS Naik Dua Hari Beruntun
- Harga emas hari ini yang dikutip dari laman resmi Sahabat Pegadaian di Jakarta, Jumat , menunjukkan dua produk logam mulia yakni UBS dan Galeri24 kembali mengalami kenaikan harga selama dua hari berturut-turut. Menurut data terbaru, harga jual emas Galeri24 naik dari Rp2.394.000 menjadi Rp2.404.000 per gram.Sementara emas UBS juga mengalami kenaikan dari Rp2.406.000 menjadi Rp2.418.000 per gram. Kenaikan ini mengindikasikan tren positif pada pasar logam mulia domestik.Baca juga: Laporan World Gold Council: Dua dari Tiga Orang Indonesia Investasi EmasEmas UBS merupakan salah satu produk logam mulia yang populer di Indonesia. Dikelola oleh PT Untung Bersama Sejahtera, produk ini dikenal memiliki variasi ukuran yang beragam dan harga yang kompetitif di pasar domestik.Berikut daftar harga emas UBS terbaru:Baca juga: Pemula, Ini Kesalahan dalam Investasi Emas yang Harus DihindariEmas UBS sendiri memiliki kadar kemurnian 99,99 persen atau 24 karat, sehingga diminati banyak investor sebagai aset lindung nilai.Galeri24 merupakan produk logam mulia yang dikeluarkan oleh anak perusahaan PT Pegadaian. Produk ini telah tersertifikasi SNI 8880:2020 dan standar ISO, sehingga kualitasnya terjamin. Harga yang relatif lebih terjangkau membuat Galeri24 diminati oleh nasabah Pegadaian.Berikut daftar harga terbaru emas Galeri24:Baca juga: Investasi Emas untuk Pemula: Panduan yang Perlu DiketahuiKuantitas produk yang beragam dari 0,5 gram hingga 1.000 gram membuat Galeri24 menjadi pilihan fleksibel bagi investor pemula maupun investor berpengalaman.Meskipun Galeri24 dan UBS memiliki kadar kemurnian yang sama, harga emas Antam diketahui cenderung lebih tinggi di pasar. Hal ini disebabkan oleh faktor sertifikasi dan reputasi produsen yang lebih kuat.Emas Antam diproduksi oleh PT Aneka Tambang Tbk, perusahaan BUMN yang memiliki sertifikasi internasional dari London Bullion Market Association (LBMA).Sertifikasi ini menjadikan emas Antam lebih mudah diperjualbelikan di pasar global dan dipercaya oleh investor internasional.Baca juga: Antam atau Non-Antam, Mana yang Lebih Aman untuk Investasi Emas?Sementara itu, Galeri24 unggul dari sisi keterjangkauan harga dan kemudahan akses pembelian melalui jaringan Pegadaian.UBS juga tidak kalah bersaing dengan variasi ukuran yang lengkap dan harga kompetitif, sehingga masing-masing produk memiliki keunggulannya tersendiri.Kenaikan harga emas selama dua hari berturut-turut menunjukkan meningkatnya sentimen positif terhadap logam mulia.Baca juga: 5 Manfaat Investasi Emas untuk Raup Keuntungan Jangka PanjangKondisi ekonomi global yang fluktuatif dan kecenderungan masyarakat mencari instrumen investasi aman turut mendorong naiknya permintaan.Bagi investor, memahami perbedaan karakteristik antara emas Galeri24, UBS, dan Antam menjadi penting untuk menyesuaikan tujuan investasi.Kenaikan harga emas juga bisa menjadi sinyal bagi masyarakat untuk mulai membeli sebelum harga melanjutkan tren naik lebih tinggi.Baca juga: Mau Investasi Emas Saat Harganya Tinggi? Perhatikan Hal-hal Ini


(prf/ega)