Pencarian Pelatih Baru Timnas Indonesia, 5 Nama Sedang Didalami

2026-01-12 19:06:58
Pencarian Pelatih Baru Timnas Indonesia, 5 Nama Sedang Didalami
- Ketua BTN, Sumardji, menyampaikan perkembangan tentang pencarian pelatih baru Timnas Indonesia. Lima kandidat tengah didalami.Posisi pelatih kepala Timnas Indonesia diketahui saat ini tengah lowong selepas Patrick Kluivert dan PSSI sepakat mengakhiri kerja sama.Patrick Kluivert dan PSSI berpisah secara mutual termination pada 16 Oktober 2025, tak lama setelah Timnas Indonesia gagal lolos ke Piala Dunia 2026.Timnas Indonesia asuhan Kluivert tak bisa melenggang ke Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko tahun depan lantaran selalu kalah di ronde empat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.Berturut-turut Timnas Indonesia racikan Kluivert dibekuk Arab Saudi (2-3) dan Irak (0-1) dalam laga Grup B ronde empat Kualifikasi Piala Dunia 2026.Baca juga: Media Inggris Sebut Proyek Naturalisasi Timnas Indonesia Pengaruhi Pola Pikir MalaysiaTimnas Indonesia pun butuh pelatih baru pengganti Kluivert. Sosok itu belum ditemukan hingga kini.Ketiadaan figur pelatih juga menjadi salah satu alasan kenapa Timnas Indonesia tak tampil di FIFA Matchday November ini.Slot jeda internasional bulan ini diisi oleh Timnas U22 Indonesia yang melangsungkan sepasang laga uji coba melawan Mali.Proses pencarian pelatih terus dilakukan oleh PSSI. Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, mengiyakan bahwa telah ada lima kandidat.“Pelatihnya kan sudah disampaikan lima. Itulah yang sedang kami dalami," ujar Sumardji di sela-sela latihan Timnas U22 Indonesia di Stadion Madya, Senin .Baca juga: Media Irak Sebut Jesus Casas Masuk 5 Kandidat Pelatih Timnas IndonesiaSumardji enggan membocorkan detail mengenai lima kandidat tersebut meski di media sosial bermunculan nama-nama seperti Timur Kapadze atau Bojan Hodak."Saya tadi juga saya bicara sama Alex (Alexander Zwiers) barusan, diskusi berkaitan dengan itu,” tutur Sumardji.“Sekarang ini sudah selesai sebenarnya ya tinggal proses pendalamannya, tinggal nanti bagaimana proses selanjutnya,” kata pria yang juga menjabat sebagai Manajer Timnas Indonesia.Dokumentasi Instagram Erick Thohir Timnas Indonesia dalam perjuangan di ronde keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia saat menghadapi Arab Saudi, Kamis di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah.Sumardji menyatakan bahwa nama terpilih nantinya akan diumumkan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.“Kembali lagi dari kelima itu kan pasti akan dipilih satu kan. Nah kembali itu nanti semuanya melalui mekanisme yang benar.”“Dan Ketua Umum juga sudah menyampaikan kepada saya agar supaya menjalankan sesuai dengan mekanisme yang ada dan insya Allah itu akan menemui hasil yang sangat baik. Positif untuk timnas ke depan.”Sumardji juga enggan membahas detail seleksi lima kandidat pelatih Timnas Indonesia. “Sudah nanti tunggu perkembangannya. Akan disampaikan sendiri oleh pak Ketua Umum,” tuturnya menjelaskan.


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#1

Sementara Samsung Music Studio 5 hadir dengan ukuran lebih ringkas. Speaker ini ditujukan bagi pengguna yang menginginkan kualitas audio mumpuni tanpa mengganggu tampilan ruangan. Music Studio 5 mendukung koneksi WiFi dan Bluetooth, layanan streaming, serta kontrol suara.Kedua speaker WiFi Music Studio juga dirancang agar mudah diintegrasikan dengan soundbar dan TV Samsung, sebagai bagian dari ekosistem audio terpadu.Samsung juga meningkatkan teknologi Q-Symphony, yang memungkinkan TV, soundbar, dan speaker WiFi bekerja sebagai satu sistem audio. Pengguna dapat menghubungkan hingga lima perangkat audio sekaligus, dengan sistem yang menyesuaikan suara berdasarkan tata letak ruangan.Selain itu, Samsung juga memperkenalkan jajaran ekosistem audio terbaru mereka dari lini soundbar Q Series.Selama lebih dari satu dekade, Samsung telah membentuk evolusi audio rumah melalui teknologi akustik canggih, fitur cerdas, dan desain yang dipikirkan secara matang, ungkap Hun Lee, Executive Vice President Visual Display Business Samsung Electronics, dikutip KompasTekno dari halaman resmi Samsung. Kami melanjutkan warisan tersebut dengan perangkat audio generasi terbaru yang dirancang untuk menghadirkan performa suara yang kaya dan ekspresif di setiap ruang dan momen, lanjut dia. Salah satu produk utama dalam ekosistem audio terbaru ini adalah soundbar flagship HW-Q990H.Baca juga: Ketika HP Lipat Tiga Samsung Galaxy Z TriFold Dibuka-Tutup Barbar 200.000 Kali...Soundbar ini hadir dengan sistem 11.1.4-channel yang menggabungkan soundbar utama, speaker belakang, dan subwoofer aktif. Samsung juga menambahkan teknologi Sound Elevation agar terdengar lebih natural, serta fitur Auto Volume untuk menjaga konsistensi suara di berbagai jenis konten.Soundbar ini juga dibekali fitur berbasis AI untuk memperluas bidang suara. Lewat fitur ini, Samsung mengeklaim pengalaman audio yang dihadirkan setara dengan sistem home theater profesional, tetapi tetap ringkas untuk penggunaan di rumah.Selain itu, Samsung memperkenalkan All-in-One Soundbar HW-QS90H. Soundbar ini bisa dipasang di dinding atau diletakkan di atas meja. Sensor di dalamnya akan menyesuaikan arah suara secara otomatis sesuai posisi perangkat. Dengan sistem 7.1.2-channel dan 13 speaker, soundbar ini mampu menghasilkan bass yang dalam tanpa perlu subwoofer tambahan.

| 2026-01-12 18:01