JAKARTA, - Aktris papan atas, Luna Maya, kembali menarik perhatian publik setelah mengungkapkan detail investasi propertinya yang tidak biasa.Bersama sang suami, aktor Maxime Bouttier, Luna Maya diketahui telah membeli sebidang tanah luas di daerah pedesaan Yogyakarta.Menariknya, lahan tersebut dibeli bukan untuk pembangunan hunian mewah, melainkan untuk tujuan agraris.Baca juga: 65.000 Hektar Sawah di Sumatera Tertutup Lumpur Rawan Diserobot Mafia TanahInvestasi di sektor properti dan lahan, terutama di area yang sedang berkembang seperti Yogyakarta, selalu menyimpan risiko, terutama ancaman dari mafia tanah.Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid, pernah memaparkan kunci-kunci vital yang harus dipegang masyarakat dan investor agar terhindar dari praktik penipuan yang merugikan.Kisah Luna Maya menjadi studi kasus menarik tentang bagaimana selebriti memilih investasi yang unik, sambil menyoroti pentingnya kepastian hukum lahan.Luna Maya mengungkapkan, tanah yang dibeli di daerah pedesaan Yogyakarta memiliki luas fantastis, yaitu 5.392 meter persegi (sekitar 53 are).Baca juga: Awas Mafia Tanah Bergentayangan, Incar Sawah Musnah akibat BanjirNamun, alih-alih membangun vila atau resor, niat pasangan ini justru berfokus pada pemberdayaan lokal."Jujur, tanah itu bukan gue mau bangun apa-apa. Justru gue lagi cari petani untuk menggarap tanah itu," jelasnya, dikutip dari YouTube Luna, Kamis .Dia berencana menerapkan kemitraan bagi hasil 50-50 dengan petani setempat yang bersedia mengolah lahan tersebut."Aku bilang 'sudah 50-50 aja sama petaninya.' Tanahnya lo garap, hasilnya silakan," ucap Luna.Meskipun pembelian dilakukan oleh Maxime Bouttier dan tercatat atas nama Luna, pasangan ini memilih Yogyakarta karena alasan emosional dan potensi investasi. Baca juga: Jawa Barat, Provinsi Terbanyak Kasus Aduan Mafia Tanah "Karena kita sering syuting di Jogja dan we really love Jogja," kata Luna.Lahan yang sudah dilengkapi mata air dan jaringan listrik, tersebut ideal untuk ditanami komoditas seperti mangga dan rambutan.Keputusan berinvestasi pada lahan yang masih bersifat agraris dan strategis membutuhkan kehati-hatian ekstra, terutama dalam hal legalitas kepemilikan.
(prf/ega)
Luna Maya Beli Tanah di Yogya, Nusron Beberkan Kunci Aman dari Jebakan Mafia
2026-01-13 00:53:52
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-13 01:21
| 2026-01-13 00:10
| 2026-01-12 23:43
| 2026-01-12 23:10
| 2026-01-12 22:45










































