TANA TORAJA, – Puluhan pelajar di Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan, terjaring razia yang digelar Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) setempat pada Selasa .Mereka kedapatan nongkrong dan merokok di sejumlah objek wisata saat jam belajar sekolah.Razia tersebut merupakan tindak lanjut laporan masyarakat yang mengeluhkan banyaknya siswa berkeliaran di luar sekolah saat jam pelajaran berlangsung.Kepala Satpol PP Kabupaten Tana Toraja, Alifius Tandiarrang, mengatakan, petugas menemukan belasan pelajar berseragam sekolah duduk santai di kawasan wisata Tilangnga, sementara beberapa lainnya asyik merokok di area terbuka yang ramai pengunjung.“Sebagai bentuk pembinaan, para pelajar yang terjaring diberi sanksi ringan berupa jalan jongkok di lokasi razia. Penertiban ini merupakan tindak lanjut dari aduan masyarakat,” kata Alifius, Selasa.Baca juga: Terdesak Ekonomi, Pria di Tana Toraja Curi 14 Karung Gabah dari Lumbung WargaAksi razia tersebut sempat menarik perhatian warga sekitar dan wisatawan yang sedang berkunjung.Petugas Satpol PP mendata identitas para pelajar, sebelum menyerahkan mereka ke pihak sekolah masing-masing.“Setelah proses pendataan selesai, para pelajar kemudian diserahkan kepada pihak sekolah untuk diberikan pembinaan lebih lanjut,” ujar Alifius.Ia menambahkan, langkah itu bukan semata untuk memberi efek jera, tetapi juga mengembalikan kesadaran pelajar agar fokus belajar di sekolah.“Kami ingin menegakkan kedisiplinan pelajar sekaligus mendorong pihak sekolah dan orangtua agar lebih memperhatikan kegiatan anak-anak mereka di luar jam sekolah,” katanya.Baca juga: Ratusan Pelajar Jabar Dicegat Polisi, Nekat Bolos Sekolah demi Ikut Demo ke DPR RIAlifius menegaskan, razia serupa akan digelar secara berkala di titik-titik yang berpotensi menjadi tempat nongkrong pelajar, terutama di kawasan wisata dan taman kota.“Kami berharap masyarakat bisa proaktif melapor jika melihat hal serupa. Pengelola objek wisata juga kami imbau agar tidak mengizinkan anak-anak sekolah masuk pada jam belajar,” ujarnya.Satpol PP Tana Toraja juga berencana memperluas pengawasan ke sejumlah lokasi lain, termasuk kawasan wisata populer seperti Burake dan pusat kota Makale.“Upaya ini diharapkan dapat mencegah pelanggaran serupa dan menumbuhkan kesadaran disiplin di kalangan pelajar,” tutur Alifius.
(prf/ega)
Razia Pelajar Bolos di Tana Toraja, Belasan Siswa Terciduk Nongkrong dan Merokok di Objek Wisata
2026-01-12 07:12:35
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 07:20
| 2026-01-12 07:17
| 2026-01-12 06:42
| 2026-01-12 06:06
| 2026-01-12 06:03










































