MANOKWARI, - Papua merupakan kawasan yang masuk Indonesia Timur. Kalau dari Jakarta, jaraknya tembus ribuan kilometer.Makanya tidak heran kalau harga jual kendaraan di Papua biasanya lebih mahal dibandingkan Jakarta. Contoh, DFSK yang baru saja meresmikan diler pertamanya di Papua, menjual mobilnya sekitar Rp 20 juta lebih mahal dari di Jakarta.Baca juga: DFSK Turut Perkenalkan Gelora E dan Seres E1 di Papua, Bisa Test Drive/FATHAN Peresmian diler DFSK-Seres di Manokwari, Sabtu "Pasti ada ongkos kirim, asuransi, kapal juga menunggu jadwal, kan enggak tiap hari ada. Mungkin selisihnya Rp 25 juta sampai Rp 30 juta dari OTR Jakarta," ucap Cing Hok Rifin, Director of Sales Center PT Sokonindo Automobile di Manokwari, Sabtu .Sebagai contoh DFSK Super Cab, pikap 1.500 cc di Jakarta dibanderol Rp 150 jutaan. Kalau di Papua, jadi sekitar Rp 180 juta.Baca juga: Transformasi Pembelian Mobil: Digitalisasi dan Showroom"Itu sudah paling murah di antara semua di segmennya. Beberapa lebih mahal karena tidak ada diler resmi, mungkin di atas Rp 200 juta mereka," kata pria yang akrab disapa Ahok tersebut.Memang populasi diler resmi di Papua, Papua Barat belum begitu banyak. DFSK bahkan terhitung yang pertama se-Manokwari, sisanya didatangkan lewat diler pribadi, makanya harga bisa lebih mahal.
(prf/ega)
Alasan Harga Mobil di Papua Lebih Mahal dari di Jakarta
2026-01-12 04:38:26
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 04:47
| 2026-01-12 03:45
| 2026-01-12 03:45
| 2026-01-12 03:15
| 2026-01-12 03:13










































