Diskon 11 Persen untuk Turis Asing, Pengusaha Siapkan Strategi Gaet Wisman Akhir Tahun

2026-01-12 05:39:50
Diskon 11 Persen untuk Turis Asing, Pengusaha Siapkan Strategi Gaet Wisman Akhir Tahun
JAKARTA, - Para pelaku ritel mulai mempersiapkan strategi agresif guna mendorong belanja dan memutar ekonomi nasional menjelang akhir tahun.Salah satunya dengan menawarkan diskon besar-besaran hingga 80 persen, ditambah potongan 11 persen khusus wisatawan mancanegara melalui skema value added tax atau VAT refund.Ketua Umum Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo), Budihardjo Iduansjah, mengatakan potongan harga masih menjadi magnet utama untuk menarik minat belanja, baik dari konsumen dalam negeri maupun turis asing.“Rencana kami di Desember ini, anggota ritel dan brand akan memberikan diskon hingga 80 persen. Dengan adanya VAT refund, turis bisa mendapat tambahan diskon 11 persen,” ujar Budihardjo dalam konferensi pers Belanja di Indonesia Aja (BINA) di kantor Kementerian Pariwisata, Jakarta, Jumat .Baca juga: Diskon Tiket Kereta 30 Persen untuk Libur Nataru 2025/2026, Cek Syarat dan JadwalnyaKombinasi diskon besar dan insentif pajak tersebut menjadi daya tarik utama dalam gelaran Indonesia Great Sale 2025. Untuk memperluas jangkauan promosi ke pasar internasional, kampanye BINA juga menyiapkan materi pemasaran dalam bahasa Inggris.Budihardjo menambahkan, proses VAT refund bagi turis akan dirancang sesederhana mungkin agar wisatawan mancanegara semakin melihat Indonesia sebagai destinasi belanja yang nyaman dan menguntungkan.Program ini juga dipadukan dengan koordinasi lintas kementerian agar promosi ritel berjalan seiring dengan agenda pariwisata nasional.Baca juga: KAI Beri Diskon Tiket Kereta 30 Persen Libur Nataru 2025/2026, Cek Jadwal dan Cara BelinyaDalam kesempatan yang sama, Menteri Pariwisata Widiyanti menilai integrasi diskon ritel dan insentif pajak tersebut memberikan dorongan kuat bagi wisatawan untuk berbelanja lebih banyak selama masa libur akhir tahun.“Tambahan diskon sebelas persen memperkuat motivasi wisatawan menikmati pengalaman belanja saat liburan akhir tahun. Kebijakan ini ikut mendukung target transaksi Rp 30 triliun pada Indonesia Great Sale nanti,” kata Widiyanti.Ia optimistis langkah kolaboratif ini dapat meningkatkan arus kunjungan wisata belanja, yang sepanjang tahun ini terus menunjukkan tren naik.


(prf/ega)