Ini Respons Walkot Tangsel Usai Pemprov DKI Minta Daerah Penyangga Bangun Park and Ride

2026-01-11 15:25:55
Ini Respons Walkot Tangsel Usai Pemprov DKI Minta Daerah Penyangga Bangun Park and Ride
TANGERANG SELATAN, — Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie, menanggapi rencana Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta yang meminta daerah penyangga membangun fasilitas park and ride untuk menekan kemacetan.Ia mengaku belum bisa memberikan tanggapan lebih jauh karena belum membaca secara resmi pernyataan dari Pemprov Jakarta terkait hal tersebut.“Saya belum baca statement Pemda DKI soal itu," ujar Benyamin saat ditemui di Kantor Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel, Ciputat, Senin .Baca juga: Pramono Dorong Daerah Penyangga Bangun Park and Ride untuk Tekan Kemacetan JakartaMeskipun begitu, ia akan coba mempelajari terlebih dahulu terkait rencana tersebut sebelum akhirnya memutuskan membangun Park and Ride."Nanti saya coba pelajari dulu ya,” kata dia.Sebelumnya, Gubernur Jakarta, Pramono Anung, meminta pemerintah daerah penyangga seperti Tangerang, Depok, Bekasi, dan Bogor untuk menyiapkan area park and ride di wilayah masing-masing.Harapannya, fasilitas tersebut bisa menjadi solusi untuk mengurangi kemacetan yang diakibatkan oleh kendaraan pribadi yang masuk ke Jakarta setiap hari.Adapun konsep Park and Ride sendiri, yakni masyarakat yang menuju Jakarta diminta untuk memarkirkan kendaraan pribadinya, kemudian dilanjutkan dengan menggunakan transportasi umum, seperti MRT, LRT, Transjakarta, dan Transjabodetabek.Menurutnya, dengan cara tersebut, beban lalu lintas di Jakarta dapat berkurang secara signifikan."Bagaimanapun untuk mengatasi persoalan transportasi di Jakarta, tidak bisa sendirian, harus bersama-sama dengan daerah-daerah yang ada, terutama Bogor, Bekasi, Depok, Tangerang, Tangerang Selatan," ucap Pramono.Baca juga: Park and Ride di Lebak Bulus Diperluas, Bisa Tampung 2.300 Kendaraan


(prf/ega)