AC Milan Putus Kontrak Divock Origi, Hemat Rp 40 Miliar

2026-01-11 23:19:02
AC Milan Putus Kontrak Divock Origi, Hemat Rp 40 Miliar
- AC Milan akhirnya berhasil memutuskan kontrak dengan seorang pemain yang telah menjadi beban bagi klub selama lebih dari 2,5 tahun.Dari langkah ini, Milan dapat menyelamatkan sekitar 40 miliar rupiah dari anggaran mereka.Pemain yang dimaksud adalah striker asal Belgia, Divock Origi, yang direkrut Milan dari Liverpool pada musim panas 2022 dengan kontrak selama empat tahun.Origi, yang lahir pada 18 April 1995, mengalami masa sulit di Milan. Ia hanya mencetak 2 gol dalam 36 pertandingan di semua kompetisi pada musim 2022-2023.Kemudian, Milan meminjamkannya ke Nottingham Forest untuk musim 2023-2024, tetapi performanya tetap mengecewakan.Baca juga: Duel AC Milan Vs Como Batal di Australia karena Permintaan AFCDi klub Premier League tersebut, Origi hanya mampu mencetak 1 gol dari total 22 penampilan.Setelah kembali ke Milan, Origi ibarat kata hanya makan gaji buta lantaran tidak memberikan kontribusi apa pun buat tim.Dia tidak berhasil dijual atau dipinjamkan ke klub lain dan tidak dimasukkan dalam skuad utama.AFP/ISABELLA BONOTTO Aksi Divock Origi dalam laga pekan kelima Liga Italia 2022-2023 AC Milan vs Inter Milan di Stadion San Siro, 3 September 2022. Tuah Origi yang sangat berpengalaman melakoni pertandingan final diharapkan hadir saat Milan jumpa Inter pada laga Piala Super Italia, Kamis dini hari WIB.Origi sempat bermain untuk tim Milan Futuro di Serie C, tetapi kesempatan bermainnya sangat minim.Sejak Mei 2023, Divock Origi tidak pernah tampil di lapangan untuk AC Milan.Baca juga: AC Milan Pinjam Niclas Fuellkrug, Tak Perlu Lagi Gaji Divock OrigiDia bahkan tidak berlatih di markas klub, melainkan dengan pelatih pribadi di Roma dan Florence.Akibatnya, Milan mengalami kerugian besar karena harus terus membayar gaji Origi, yang mencapai 4 juta euro per tahun.Dengan gaji sebesar itu, Origi termasuk salah satu pemain dengan bayaran tertinggi di Milan, meskipun tidak pernah bermain.Untuk perbandingan, dua pemain yang kini menjadi andalan di lini tengah Milan, Luka Modric dan Adrien Rabiot, digaji lebih rendah, yaitu 3,5 juta euro per tahun.Sebenarnya, sudah terlambat bagi Milan untuk memutuskan kontrak Origi mengingat hanya tersisa 6 bulan.


(prf/ega)