- Turnamen antarkomunitas bertajuk Neobank Padel Tournament 2025 berlangsung di Smash Padel, Jakarta Selatan, Minggu .Ajang ini memadukan semangat kompetisi, kebersamaan, dan gaya hidup sehat di kalangan masyarakat urban.Diketahui, padel yang notabene perpaduan unsur tenis dan squash, belakangan menjadi tren baru di kota besar.Gaya bermainnya yang cepat dan dinamis menjadikan olahraga ini populer di kalangan muda.Berdasarkan data Federasi Padel Internasional, Indonesia kini menempati peringkat ke-29 dunia dan ke-6 di Asia Tenggara dalam perkembangan olahraga ini.Terdapat lebih dari 130 lapangan permanen di Tanah Air, sekitar 40 persen berada di Jabodetabek.Baca juga: Dewa United Bangun Kompleks Padel, 7 Lapangan Standar internasionalNeobank Padel Tournament 2025 diharapkan bisa jadi wadah bermacam komunitas menyalurkan semangat kompetitif, sekaligus mempererat interaksi sosial. Turnamen ini terdiri dari empat kategori utama, yaitu Men Silver, Men Bronze, Women Bronze, dan Women Lower Bronze. Babak penyisihan di tingkat komunitas telah berlangsung sejak 9 November silam. Peserta yang lolos babak penyisihan bersaing di babak 16 besar untuk memperebutkan total hadiah Rp 220 juta.Panitia juga menyiapkan penghargaan Community Supporter Award bagi komunitas dengan dukungan paling solid.Baca juga: Padelink 2025, Pertemukan Komunitas Olahraga Padel Indonesia-MalaysiaSelain pertandingan, acara dimeriahkan oleh berbagai aktivitas gaya hidup dari sejumlah mitra merek serta sesi Padel Fun Challenges dan Celebs Fun Match antara dua presenter cantik, Natascha Germania dan Maria Selena. "Komunitas padel berkembang semakin pesat di Indonesia. Olahraga ini menggambarkan gaya hidup sehat dan dinamis karena relatif mudah diakses oleh semua golongan. Kebetulan saya sendiri juga sudah ketagihan," kata Direktur Utama Bank Neo Commerce, Eri Budiono. "Bagi Neobank, kami ingin hadir langsung tidak hanya online seperti biasanya. Melalui turnamen padel kali ini kami berkesempatan menemui para nasabah di komunitas padel," ujarnya. Di sisi lain, Natascha Germania turut merasakan kemeriahan Neobank Padel Tournament 2025. Wanita berdarah Jerman ini memang mengaku sedang keranjingan olahraga padel sejak kali pertama menjajalnya Februari lalu. "Olahraga padel sangat seru dan menyenangkan. Kita bisa menjaga gaya hidup sehat sekaligus menjalin relasi dengan kolega, bahkan orang-orang baru di komunitas," ucap Natascha.
(prf/ega)
Turnamen Antarkomunitas Jadi Ujung Tombak Perkembangan Padel di Indonesia
2026-01-11 22:21:20
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 21:32
| 2026-01-11 20:37
| 2026-01-11 20:31
| 2026-01-11 19:55










































